JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Wales sukses meraih poin penuh usai menekuk Turki 2-0 dalam lanjutan Grup A Piala Eropa 2020, Rabu (16/6/2021) malam WIB.
Di pertandingan ini Wales menurunkan skuad terbaiknya seperti Gareth Bale, Joe Allen, hingga sang pencetak gol, Aaron Ramsey.
Tak mau kalah, Turki pun menurunkan pemain-pemain andalannya seperti Hakan Calhanoglu, Burak Yilmaz, dan Cengiz Under.
Bermain di Baku Olympic Stadium, kedua tim membutuhkan kemenangan mengingat pada laga pertama lalu baik Wales maupun Turki sama-sama meraih hasil kurang maksimal.
Wales hanya bermain imbang 1-1 melawan Swiss. Sementara Turki dikalahkan Italia dengan skor 3-0.
Wales membuka keunggulan melalui Aaron Ramsey yang sukses menjebolgawang Turki pada menit ke-42'.
Tak puas dengan satu gol, tim asuhan Robert Page kembali mencetak gol keduanya. Kali ini lewat Connor Roberts yang berhasil membobol gawang Turki di menit ke-90+5'.
Keunggulan 2-0 Wales bertahan hingga wasit meniupkan peluit berakhirnya pertandingan.
Dengan kemenangan ini, kesempatan Wales menuju babak berikutnya masih terbuka lebar. Adapun bagi Turki, peluang untuk melaju ke babak selanjutnya semakin kecil.
Wales kini bertengger di peringkat pertama klasemen sementara Grup A dengan torehan empat poin.
Sementara Turki menduduki peringkat keempat, atau posisi paling akhir dengan poin nol.
Di laga selanjutnya Wales akan berhadapan dengan Italia. Sedangkan Turki akan bertemu Swiss. (cr04)