Bambang Brodjonegoro (Foto: @bambangbrodjonegoro/Instagram)

NEWS

Bambang Brodjonegoro Resmi Menjabat Jadi Komisaris Independen di PT Astra International Tbk

Kamis 17 Jun 2021, 21:18 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Mantan Menteri Riset dan Teknologi Bambang Permadi Soemantri Brodjonegoro kini resmi menjabat sebagai Komisaris Independen di PT Astra International Tbk (ASII).

Pemagang saham Astra sendiri melakukan pengesahan kepada pria kelahiran 3 Oktober 1966 itu dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang berlangsung, Kamis (17/6/2021).

Nantinya Bambang akan menjabat sebagai komisaris independent di Astra hingga dijalankannya Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) 2024.

Sebagai informasi, Bambang sebelumnya sudah pernah menjabat sebagai Komisaris Utama di PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM).

Selain itu ia juga pernah menjabat sebagaui Komisaris Utama di perusahaan perdagangan elektronik (e-commerce). (cr03)

Tags:
bambang permadi soemantri brodjonegorokomisaris independenpt astrapemagang saham

Administrator

Reporter

Administrator

Editor