Arsene Wenger, mantan pelatih Arsenal. (foto: BeIN Sports)

Sepak Bola

Arsene Wenger Favoritkan Prancis di Piala Eropa 2020

Kamis 03 Jun 2021, 10:25 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Mantan pelatih Arsenal, Arsene Wenger memilih Tim Nasional (Timnas) Prancis sebagai tim favorit di gelaran Piala Eropa 2020 mendatang.

Bukan tanpa alasan Wenger memilih Prancis sebagai tim favorit. Menurut ia, Timnas berjuluk Les Bleus tersebut mempunyai modal apik usai menjuarai Piala Dunia 2018 lalu.

“Prancis akan menjadi favorit super turnamen ini karena banyak alasan," kata Wenger dikutip dari Mirror, Kamis (03/06/2021).

"Yang utama tentu saja mereka baru saja memenangkan Piala Dunia dengan cara yang meyakinkan di Rusia," tambah dia.

Selain itu, alasan Wenger menyebut Prancis sebagai tim favorit adalah karena tim yang kini ditangani oleh Didier Deschamps itu dihuni oleh pemain-pemain papan atas di dunia sepak bola.

"Prancis adalah tim muda. Dan mereka belum mencapai puncaknya. Dan itulah mengapa saya percaya mereka akan menjadi favorit juga," ujar dia.

“Bayangkan Anda bisa memiliki Mbappe, Benzema, Griezmann dan yang lainnya, Coman dan sebagainya. Anda akan mengatakan bahwa tidak hanya potensi ofensif yang luar biasa, tetapi bahkan potensi ofensif di bangku cadangan benar-benar luar biasa," jelasnya lagi.

Akan tetapi, Prancis bukanlah satu-satunya tim yang diprediksi bakal tampil maksimal di Piala Eropa nanti. Menurut Wenger, tim seperti Inggris, Belgia, hingga Belanda juga memiliki kesempatan yang sama.

"Dalam grup tim Eropa tengah yang terlihat menjadi favorit adalah Prancis, Belgia, Inggris, dan Belanda mungkin memiliki peluang," jelas Wenger.

"Ini adalah inti dari Eropa bahwa di antara favorit dan di grup ini, saya akan menempatkan Prancis di atas yang lain," tambah dia.

Akan tetapi perjalanan Prancis di Piala Eropa 2020 ini tentu tidak akan mudah. Di awal, Kylian Mbappe dan kolega sudah harus menghadapi tim-tim kuat.

Prancis tergabung di Grup F bersama dengan Hungaria, Jerman, serta juara bertahan Portugal.  (Cr04)

Tags:
Arsene WengerFavoritkan PrancisPiala Eropa 2020

Administrator

Reporter

Administrator

Editor