Doa menyambut bulan Ramadan (Pixabay/Mohamed_Hassan)

NEWS

Dibaca Yuk, Ini Doa Sebelum Belajar Beserta Latin dan Artinya

Rabu 02 Jun 2021, 16:54 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Sebelum melakukan kegiatan belajar, ada baiknya kita membaca doa terlebih dahulu supaya apa yang kita pelajari dapat diberkahi oleh Allah SWT.

Selain itu manfaat dari membaca doa sebelum belajar yakni untuk mempermudah otak dalam menangkap pelajaran yang akan dikerjalan dan dapat menambah fokus saat belajar.

Berikut bacaan doa sebelum belajar sesuai dengan sunah yang diajarkan Rasulullah SAW:

.اللَّهُمَّ أَكْرِمْنَا بِنُوْرِ الفَهْمِ وَأَخْرِجْنَا مِنَ ظُلُمَاتِ الوَهْمِ وَافْتَحْ لَنَا أَبْوَابَ رَحْمَتِكَ وَانْشُرْ عَلَيْنَا حِكْمَتَكَ يَا أَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ

Latin: “Allahumma Akrimna Binuuril fahmi, wa akhrijna min dhulumaatil wahmi waftah lana abwaba rahmataka wansyur 'alayna hikmataka yaa arhamar raahimin”.

Artinya: “Ya Allah, muliakanlah kami dengan cahaya pemahaman, dan keluarkanlah kami dari gelapnya keragu-raguan dan bukakanlah bagi kami pintu-pintu rahmat-Mu dan bukakanlah pintu hikmah-Mu wahai Dzat Yang Paling Pengasih di antara Pengasih”.

Selain doa itu, ada lagi doa sebelum belajar yang kedua. Berikut ini adalah doanya:

رَضِيْتُ بِاللهِ رَبًّا وَبِالْاِسْلاَمِ دِيْنًا وَبِمُحَمَّدٍ نَبِيًّا وَرَسُوْلاً رَبِّىْ زِدْنِيْ عِلْمًـا ناَفِعًاوَرْزُقْنِـيْ فَهْمًـا

Latin: “Rodlitu billahi robba, wabi islaamidina, wabimuhammadin nabiyya warasulla Robbi zidni ilman nafi’a warzuqni fahma”.

Artinya: “Kami ridho Allah Swt sebagai Tuhanku, Islam sebagai agamaku, dan Nabi Muhammad sebagai Nabi dan Rasul.” (cr03)

Tags:
Doa Sebelum BelajarManfaat Membaca Doaridho Allah Swtdiberkahi oleh Allah SWT

Administrator

Reporter

Administrator

Editor