SERANG, POSKOTA.CO.ID - Setelah sempat mengalami kebuntuan menyuarakan aspirasi kenaikan gaji, akhirnya kini honorer Satpol-PP Kota Serang bisa bernafas lega karena Pemkot memperjuangkan gaji dengan mempertimbangkan berbagai persyaratan.
Wali Kota Serang Syafruddin mengatakan setelah melalui pertimbangan Pemkot Serang berencana menaikkan honor bagi tenaga honorer Satpol PP Kota Serang.
Namun untuk besaran nominalnya akan ditentukan dari masa kerjanya.
Langkah tersebut dipilih demi menghindari kecemburuan sosial di antara mereka.
“Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) yang kemarin diusulkan untuk Satpol PP ditolak ya. Hanya memang ada solusi. Cuma dalam kajian nanti dikaji apakah anggota Satpol PP yang senior dulu yang di atas 10 tahun atau gimana nanti dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) yang diketuai oleh Pak Sekda,” ujarnya.
Ia menjelaskan, untuk menentukan besaran kenaikan honor akan dilakukan kajian oleh TAPD.
Pihaknya berharap melalui kajian tersebut, maka muncul nilai nominal kenaikan honor yang disepakati.
“Ya mudah-mudahan bisa semua. Tapi kalau enggak bisa semua, honorer yang sudah di atas 10 tahun," ucapnya.
Namun persoalannya, tambahnya, jumlah honorer yang senior itu banyak. Kalau yang baru-baru kan tidak mungkin.
"Makanya nanti dikaji dulu oleh TAPD, mudah-mudahan bisa ditingkatkan semua,” katanya.
Disinggung apakah kenaikan honor itu akan diterapkan juga untuk tenaga honorer di luar Satpol PP, Syafrufin membantahnya.