Tampak pemotor nekad menerjang genangan rob di kawasan Pelabuhan Perikanan Samudera Nizam Zachman Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara. (yono)

Jakarta

Aktivitas Masyarakat Terganggu Akibat Banjir Rob di Kawasan Pelabuhan Perikanan Muara Baru

Kamis 27 Mei 2021, 16:51 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Fenomena gerhana bulan total atau Blood Moon yang terjadi kemarin malam, mengakibatkan air laut pasang menggenangi kawasan Pelabuhan Perikanan Samudera Nizam Zachman Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara, Kamis (27/5/2021).

Genangan setinggi lutut orang dewasa yang terjadi sejak Rabu (26/5/2021) malam tersebut, dinilai sangat mengganggu aktifitas masyarakat.

Meski begitu, kegiatan ekonomi di kawasan tersebut masih terpantau lancar.

Tampak mobil angkutan barang masih bisa melewati kawasan yang tergenang air rob, meski harus memacu kecepatan secara perlahan.

Sementara, terlihat pemotor yang menepikan kendaraannya karena mogok akibat nekad menerjang rob.

David pengemudi mobil Boks mengatakan, banjir rob yang diakibatkan oleh air laut pasang biasanya terjadi berhari-hari.

"Sangat mengganggu lah pasti, kita juga pelan jalannya," ucapnya.

Sedangkan Muslih salah satu pekerja mengaku akibat banjir rob, ia harus berjalan kaki lebih dari 3 kilometer menuju tempatnya mencari nafkah.

"Terganggu lah motor ditaro depan kita," ucapnya. (yono)

Tags:
poskota.co.idposkotanews.comgerhana bulan totalbanjir robPenjaringanJakut

Administrator

Reporter

Administrator

Editor