Pantai Bagedur Malimping. (yusuf)

Regional

Ombak Pasang Tinggi Akan Ada Fenomena Supermoon, Wisatawan Diminta Jauhi Bibir Pantai Lebak Selatan

Rabu 26 Mei 2021, 18:11 WIB

LEBAK, POS KOTA.CO.ID - Fenomena Supermoon yang terjadi pada hari ini yakni Rabu (26/5/2021) telah menyebabkan air laut pada pantai Bagedur pasang, dan bahkan menyebabkan desuran ombak tinggi hingga menghantam warung di Pantai itu.

Ketua Balawista Kabupaten Lebak Mumu Mahmudin mengatakan, ombak besar di Pantai Bagedur yang berada di Desa Sukamanah, Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak, itu terjadi sejak pukul 04.00 WIB.

"Ya kondisi pantai sekarang sedang pasang sesuai  dengan peringatan BMKG tentang gelombang tinggi dan pasang air laut akan terjadi hari ini (26 Mei 2021)," kata Ketua kepada Pos Kota.

Mumu mengatakan, akibat air pasang itu kini air laut sudah mencapai ke daratan, hinhga jarak 70 meter dari batas normal.

Katanya, ombak pasang itu berbahaya untuk para wisatawan, untuk itu pihaknya telah dengan tegas melarang para wisatawan untuk bermain air bahkan mendekati bibir pantai Bagedur.

"Anggota Balawista telah dengan tegas untuk melarang para wisatawan untuk berenang ditepian pantai saat air pasang ini, karena sangat berbahaya," terangnya.

Mumu menuturkan, pihaknya sendiri telah mensiagakan para anggota Balawista untuk berjaga ditepian pantai didaerah Lebak bagian selatan guna mencegah hal yang tidak diinginkan.

"Obyek wisata pantai dari mulai dari Cilograng sampe Wanasalam dilarang keras pengunjung berenang," katanya. (kontributor banten/yusuf permana)

Tags:
poskota.co.idposkotanews.comSupermoonpantaiObat PasangLebakPantai Bagedur

Administrator

Reporter

Administrator

Editor