Pepeng 'Naif' Ingin Masalah 'Harta Gana Gini' Band Dituntaskan
JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Mantan personel band Naif, Pepeng (Pepeng 'Naif') memilki konsen terhadap aset dan Hak Intelektual (HaKI) dari bandnya.
Sebagai anggota yang sudah meninggalkan Naif, Pepeng ingin segala hal mengenai Hak Intelektual (HaKI) dapat dibahas tuntas.
"Ibaratnya kalo cerai ada harta gana-gininya kan. Gana-gininya itu yang belum selesai," ujar Pepeng saat dihubungi Poskota, baru-baru ini.
Pepeng menyebut terkait permasalahan hak cipta lagu dan persentasenya sudah pernah dibahas.
Menurutnya, seluruh personil Naif merupakan penulis lagu. Oleh karena itu, masing-masing anggota telah memiliki rincian jelas. Jadi hal tersebut tidak pelu dipermasalahkan lagi.
"Lagu posesif, punya aku semua. 100 persen punya aku. Air dan Api, 100 persen punya Emil, Karena Kamu Cuma Satu, 100 persen punya Emil. Sisanya bareng-bareng, itu juga ada persentasenya sudah cukup jelas," terang Pepeng.
Namun yang menjadi fokusnya saat ini ialah Nama dan Logo Naif. Adapun jika anggota yang tersisa ingin melanjutkan band tersebut dengan nama yang sama, maka harus ada diskusi yang jelas.
Walau bagaimanapun, lanjut Pepeng, dirinya adalah salah satu pendiri Naif.
"Ya itulah, mengenai logo, pemakaian nama Naif, aset kek gitu-gitu. Aku lebih ke situ concernnya," terang pemilik nama Franki Indrasmoro tersebut.
"Kalau ada yang misal mau bikin izin merchandise, blaa blaa, itu gimana," imbuhnya.