Heri Susanto. (persija jakarta)

SPORT

Persija Jakarta Resmi Berpisah dengan Dua Pemain Sandi Sute dan Heri Susanto

Minggu 23 Mei 2021, 10:59 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID -  Persija Jakarta resmi berpisah dengan pemain Sandi Sute dan Heri Susanto.

Keduanya akan bergabung dengan Persis Solo.

Kabar pindahnya dua pemain tersebut telah disampaikan langsung oleh Persija melalui laman resminya pada Sabtu (22/5/2021).

Sandi bergabung dengan Persija pada 2016/2017, sedangkan Heri bergabung dengan tim Macan Kemayoran pada 2018/2019.

Sebelum pindah, baik Sandi dan Heri berhasil membawa Persija meraih gelar juara Piala Menpora 2021 beberapa waktu lalu.

Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca, memberikan apresiasi dan rasa terima kasihnya pada kedua pemain tersebut.

“Persija mengucapkan terima kasih atas kerja sama dan dedikasi Sandi Sute dan Heri Susanto selama membela Persija," kata Prapanca dikutip dari laman resmi klub.

Tak lupa, Prapanca berharap kepada Sandi dan Heri bisa selalu tampil maksimal dan sukses bersama tim barunya.

"Saya berharap mereka bisa selalu bermain maksimal serta sukses di klub barunya,” ujar Prapanca. (cr04)

Tags:
poskota.co.idposkotanews.compersijaResmi BerpisahSandi SuteHeri SusantoPersis Solo

Administrator

Reporter

Administrator

Editor