JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Dua pencuri menggasak sepeda jenis Thril Cleave 3.0 berwarna kuning, di sebuah minimarket, Jalan Tanjung Duren 1, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Kamis (20/05/2021) kemarin.
Aksi pencurian ini terekam CCTV, dan kedua pelaku datang menggunakan sepeda motor bebek secara berboncengan.
Kanit Reskrim Polsek Tanjung Duren, AKP Mubarok membenarkan adanya aksi pencurian yang viral di sosial media intagram milik @kontributorjakarta. "Benar, kejadiannya itu kemarin," kata dia Jumat (21/05/2021).
Mubarok menambahkan, meski ada aksi pencurian sepeda, tapi korban atau si pemilik kendaraan belum membuat laporan ke Polsek Tanjung Duren.
Saat ini, ia bersama anggotanya tengah mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan olah TKP. "Lagi cek TKP dulu ini. Belum ada laporan juga," tutupnya. (cr01).