LONDON, POSKOTA.CO.ID - Tottenham akan berhadapan dengan Aston Villa pada pekan ke-37 Liga Inggris, Kamis (20/5/2021) dini hari WIB. Kedua tim akan memainkan laga di Tottenham Hotspur Stadium.
Spurs sedang dinaungi angin segar jelang menjamu Aston Villa. Pada laga terakhirnya, The Lilywhites sukses menaklukan Wolverhampton Wanderers dengan skor 2-0.
Dua gol Spurs dicetak oleh Harry Kane pada menit ke-45 dan Pierre-Emile Hojbjerg di menit ke-62.
Kemenangan itu tentu menjadi modal berharga bagi tim asuhan Ryan Mason. Pada laga nanti Spurs diprediksi akan tampil ngotot mengingat mereka masih memiliki kesempatan untuk bermain di kompetisi Eropa musim depan.
Peluang Spurs untuk bermain di Liga Champions musim depan memang kecil.
Akan tetapi mereka masih memiliki kesempatan menempati posisi kelima untuk bermain Liga Europa musim depan.
Spurs kini masih bertengger di peringkat keenam klasemen sementara dengan megoleksi 59 poin. Mereka hanya terpaut 4 angka dari Liverpool yang menempati peringkat kelima.
Sementara itu Villa datang ke Tottenham Hotspur Stadium dengan dinaungi hasil kurang bagus. Dalam tiga laga terakhirnya mereka tak pernah meraih satu pun kemenangan.
Terbaru, tim yang ditangani Dean Smith itu harus takluk dari Crystal Palace dengan skor 3-2. Hasil tersebut tentu bukan modal yang bagus bagi Villa dalam menyambangi markas Spurs.
Villa sendiri kini masih bertengger di peringkat ke-11 klasemen sementara Liga Inggris dengan torehan 49 poin.
Perkiraan susunan formasi kedua tim:
Tottenham Hotspur (4-2-3-1): Lloris; Reguilon, Dier, Alderweireld, Tanganga; Hojbjerg, Lo Celso; Son, Alli, Bale; Kane.
Pelatih: Ryan Mason.
Aston Villa (4-3-3): Martinez; Targett, Hause, Konsa, Elmohamady; Ramsey, Luiz, McGinn; El Ghazi, Watkins, Traore.
Pelatih: Dean Smith. (Cr04)