Kapolres Serang, AKBP Mariyono mengatakan tubuh korban dipastikan terbawa arus dari tempat lain di hulu karena saat ditemukan tidak ada satupun warga yang datang mengenali atau kehilangan anggota keluarganya.
Kapolres juga memastikan dari hasil pemeriksaan, tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.
Meski demikian, Kapolres mengatakan pihak belum mengetahui penyebab kematian korban karena harus menunggu keterangan tim dokter.
"Tidak ada tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Dari hasil identifikasi, jasad korban diperkirakan berusia antara 30 hingga 40 tahunan. Jika ada masyarakat yang merasa kehilangan anggota keluarganya, bisa datang ke mapolsek terdekat atau langsung ke RSUD Serang," kata Kapolres. (kontributor banten/rahmat haryono)