Dua Hari Jelang Lebaran Harga Ayam Kampung Jago Mengalami Kenaikan Tinggi Sebesar Rp250 ribu/kg

Selasa 11 Mei 2021, 17:10 WIB
Penjual daging ayam di Pasar Koja Baru, Koja, Jakarta Utara. (yono)

Penjual daging ayam di Pasar Koja Baru, Koja, Jakarta Utara. (yono)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Dua hari menjelang hari raya Idul Fitri 1442 Hijriah, harga daging ayam kampung jago mengalami kenaikan yang cukup tinggi.

Di Pasar Koja Baru, Koja, Jakarta Utara Selasa (11/5/2021) harga ayam kampung jago dibanderol dengan harga Rp250 ribu/ekor.

Sedangkan pada harga normal ayam kampung jago berkisar Rp110 ribu/ekor.

Meski jenis ayam kampung jago jarang dikonsumsi masyarakat sehari-hari, namun kenaikan menjelang Idul Fitri menjadi perhatian para pedagang.

Untuk harga ayam kampung betina juga mengalami kenaikan seharga Rp110 ribu/kg.

Sedangkan untuk harga daging ayam Broiler (ayam negeri) dibanderol dengan harga Rp45 ribu/ekor.

Dedi (43) salah satu pedagang daging ayam mengatakan, kenaikan harga ini lazim terjadi saat menjelang lebaran.

"Untuk ayam kampung jago memang biasanya naik kalau mau lebaran. Tapi sekarang memang naiknya tinggi banget," ujarnya.

Karena jarang diminati oleh pembeli, agar tak mengalami kerugian, dirinya mengurangi stok ayam kampung jago.

"Ya paling kita kurangi, biasanya 10 ekor, paling 3 ekor aja nyetoknya. Kecuali kalau ada yang pesen sebelumnya saya berani bawa banyak," pungkasnya.

Tak hanya harga ayam kampung jago yang mengalami kenaikan.

Menjelang lebaran, harga telur juga perlahan mengalami kenaikan Rp2 ribu/kg.

Sebelumnya harga telur dibanderol di harga Rp22 ribu kinin naik menjadi Rp24 ribu/kg.

Harga daging sapi juga mengalami kenaikan.

Untuk daging sapi murni mengalami kenaikan Rp20 ribu.

Sebelumnya harga daging sapi murni dibanderol dengan harga Rp120 ribu/kg, kini menjadi Rp140 ribu/kg.

Untuk daging paha belakang Rp150 ribu /kg.

"Harga daging sapi naik Rp20 ribu. Ya harganya beragam sih, kala daging sapi beku Rp80 ribu/kg, kalau daging paha belakang Rp130 ribu/kg," kata Kusnadi, penjual daging sapi.

Untuk daging sapi khas dalam, mencapai harga Rp160 ribu/kg, daging khas luar Rp130 ribu/kg.

"Daging tetelan aja sekarang masih harga Rp90 ribu/kg, normalnya ya Rp50 sama Rp60 ribuan lah," pungkasnya.

Harga cabai merah juga mengalami kenaikan.

Saat ini harga cabai merah yang semula Rp60 ribu/kg, kini dibanderol dengan harga Rp80 ribu/kg, dan cabai rawit merah Rp70 ribu/kg.

Sedangkan, harga bawang merah dihargai Rp35 ribu/kg, bawang putih Rp35 ribu/kg dan bawang bombay Rp30 ribu/kg. (yono)

Berita Terkait

News Update