Kemudian pria lulusan ITB itu diminta untuk melakukan prosedur biopsi.
Hasil biopsi ternyata menunjukkan adanya tumor di tubuh Randi berjenis timoma.
Ukuran tumor yang ditemukan cukup besar.
Panjangnya mencapai 9,2 x 5,5 cm dan tebalnya 1 cm.
"Terus sekali waktu, Randi keluar darah batuknya. Bukan dari muntah darah, cuma dahak keluar darah. Akhirnya ke dokter paru, di rontgen, kelihatan ada massa di rongga dadanya Randi. Dokter paru akhirnya menyarankan CT scan dan baru jelas ada massa di rongga dada," ungkap Tasya.
Pasca melakukan diskusi dan konsultasi.
Randi kemudian melakukan pengangkatan tumor tersebut.
Bersyukur, kata Tasya, pengangkatan tumor berjalan baik.
Kondisi Randi sekarang perlahan membaik.
Pasca operasi, ayah satu anak itu sudah selesai menjalani kemoterapi.
Seiring tidak adanya penolakan pada tubuh Randi, kini ia pun melanjutkan prosedur Radiasi.
"Radiasi ini untuk membersihkan sel dan jaringan-jaringan yang masih tersisa. Sekarang Randi sudah radiasi ke 10. Berharap ini (radiasi) jadi prosedur terakhir," pungkas pelantun "Libur Telah Tiba'. (cr07)