Satpol PP bentrok dengan pedagang kaki lima (Instagram/@andreli48)

NEWS

Satpol PP Bentrok dengan Pedagang Kaki Lima saat Tertibkan Tanah Abang, TNI-Polri Turun Tangan

Minggu 02 Mei 2021, 17:47 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Beredar di media sosial aksi baku hantam antara Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dengan pedagang kaki lima (PKL).

Kericuhan itu terjadi karena imbauan Satpol PP tak diindahkan oleh para pedagang kaki lima yang menutupi jalan untuk pejalan kaki yang melintas, sehingga kemacetan pun terjadi.

Kejadian baku hantam itu terjadi di bawah Jembatan Penyeberangan Multiguna, Tanah Abang, Jakarta Pusat pada Minggu, (02/05/2021) siang.

Semua berawal saat Satpol PP minta pedagang kaki lima untuk segera pindahkan barang dagangannya. Namun Satpol PP itu mengklaim imbauannya tak didengar oleh para pedagang kaki lima.

Akhirnya Satpol PP pun menertibkan dengan tegas barang-barang milik pedagang tersebut, hal itu terlihat dari unggahan video Instagram @andreli48.

Tak terima ditertibkan, para pedagang itu pun cekcok hingga akhirnya kericuhan tak bisa dihindarkan lagi.

Terkait kericuhan itu, anggota TNI dan Polri pun datang dan melerai kericuhan tersebut. Diketahui penertiban di Pasar Tanah Abang ini sengaja dilakukan oleh petugas gabungan dari Satpol PP, TNI dan juga Polri untuk mengantisipasi adanya kerumunan. (cr09)

Tags:
satpol ppAnggota TNI dan PolriJakarta PusatSatuan Polisi Pamong PrajaPedagang Kaki Lima

Administrator

Reporter

Administrator

Editor