Aktris, Gracia Indri (instagram/@graciaz14)

Seleb

Artis Gracia Indri Resmi Tinggal di Belanda, Ungkap Kebiasaan Baru Jadi Rakyat Biasa

Minggu 02 Mei 2021, 17:30 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Aktris sekaligus presenter Gracia Indri kini tengah menikmati kehidupan barunya di Belanda. Gracia dikabarkan pindah ke Negeri Kincir Angin itu untuk menikah dengan kekasih bulenya.

Gracia Indri pun mengungkapkan perubahan perilaku dari kehidupan semasa menjadi artis di tanah air.

Biasanya, aktivitas Gracia Indri di pagi hari dimulai dengan pergi ke studio. Namun, artis kelahiran 14 Januari 1990 tersebut kini punya kebiasaan baru di Belanda.

Melalui unggahan di akun Instagram-nya @graciaz14, terlihat Gracia Indri masih memakai piyama dengan rambut yang dililit handuk.

Terlihat juga, Gracia Indri berada di dapur. Bukan di studio seperti yang biasanya dia lakukan seperti saat di Indonesia.

"Selamat Pagi. Biasa pagi ke studio, ini ke dapur. Boleh loh dikirimin resep-resep makanan buat pemula hahaha," tulis Gracia Indri sebagai keterangan foto di akun Instagram-nya belum lama ini.

Lantas unggahan tersebut menuai beragam komentar termasuk dari rekan sesama artis.

"Request bikin seblak dongs hahaha," kata aktris Chika Jessica.

"Request bebek yang elo tawarin gue waktu ituuuuuu enak bangeeet cuusss," kata presenter Indra Bekti.

"Selamat Datang di Belanda... yang dingiiiinnn," kata salah satu netizen.

"Welkom in nederland! Semoga betah dengan cuaca yang selalu surprise disini," tulis netizen lainnya. (cr02)

Tags:
gracia indri tinggal di belandaaktris gracia indrigracia indri

Administrator

Reporter

Administrator

Editor