Pembangunan Kampung Susun Akuarium Dikebut, Konstruksi Struktur Bangunan Kini Capai 87,5 Persen

Jumat 30 Apr 2021, 13:03 WIB
Progres pembangunan Blok B dan D Kampung Susun Akuarium, Penjaringan, Jakarta Utara telah mencapai 87,5 persen.  (Ist)

Progres pembangunan Blok B dan D Kampung Susun Akuarium, Penjaringan, Jakarta Utara telah mencapai 87,5 persen. (Ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID –  Konstruksi struktur pembangunan Blok B dan D Kampung Susun Akuarium, Penjaringan, Jakarta Utara telah mencapai 87,5 persen. 

"Untuk kontruksi struktur blok B dan D Kampung Susun Akuarium per 17 April sebesar 87,5 persen," kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman Provinsi DKI Jakarta Sarjoko, Jumat (29/4/2021).

Saat ini, dijelaskannya pembangunan tengah memasuki pekerjaan arsitektur, mekanikal, elektrikal, plumbing. 

Pekerjaan pembangunan dilakukan selama 24 jam termasuk akhir pekan dan hari libur dengan berkolaborasi bersama PT Nusa Konstruksi Engineering.

"Pekerjaannya 24 jam. Setiap hari dikerjakan tanpa henti," jelasnya.

Sarjoko menerangkan, blok B dan D yang tengah dibangun ini masing-masing memiliki lima lantai dengan total 103 unit.

Dibangun dengan sistem split level yang berarti adanya perbedaan ketinggian lantai walau hanya beberapa puluh sentimeter dengan tujuan meningkatkan interaksi antar penghuni nantinya.

"Proses desainnya dari masyarakat. Mereka menginginkan dapat berinteraksi lebih intens antar penghuni," tutupnya. (yono)
 

Berita Terkait

News Update