Tersangka begal bokong, HF. (foto: ist)

Kriminal

Meresahkan Perempuan, Peremas Bokong di Serang Berhasil Diamankan

Minggu 25 Apr 2021, 21:52 WIB

SERANG, POSKOTA.CO.ID - Seorang pengendara sepeda motor Yamaha Mio A 6404 VS berinisial HF (47), diamankan Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Serang Kota. Selama ini, pria asal Nambo Ilir, Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang telah membuat resah pengendara sepeda motor di Kota Serang, khususnya kaum perempuan.

Kasat Reskrim Polres Serang Kota AKP Mochammad Nandar membenarkan jika pada Sabtu (24/4/2021) dini hari, sekitar pukul 01:30, Unit PPA Polres Serang Kota yang dipimpin oleh Kanit PPA Ipda Aditya Permata Putra, telah mengamankan seorang pelaku tindak pidana yang selama ini membuat resah masyarakat.

"Iya pria itu telah melakukan pelecehan seksual di jalan raya kepada pengendara motor di Kota Serang," katanya kepada wartawan, Minggu (25/4/2021).

Menurut Nandar, berdasarkan informasi yang diperolehnya, pada 21 April  2021 sekitar jam 17:00, di sekitar Lampu Merah Sumur Pecung, Kelurahan Sumur Pecung, Kecamatan Kota Serang, pelaku melakukan pelecehan terhadap pemotor wanita.

"Tersangka menghampiri korban pada saat lampu  traffic light sudah hijau kemudian tersangka memegang bokong korban lalu melarikan diri," ujarnya.

Dalam kasus ini, Nandar menegaskan pria tersebut akan dijerat dengan pasal 281 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) Jo pasal 289 KUHPidana, tentang tindak pidana Melanggar Norma Kesopanan di muka umum

"Saat ini tersangka sudah diamankan. Barang bukti yang diamankan 1 unit sepeda motor," tegasnya.

Untuk diketahui, kasus pelecehan pengendara motor khususnya kaum hawa ini berulang kali terjadi di Kota Serang dengan pelaku yang sama.

Berdasar data yang dihimpun telah terjadi tiga kali kasus pelecehan, sejak April 2021, pertama di Lampu Merah Pisang Mas, di Jalan Raya Serang Cilegon, Drangong, Kecamagan Legok, Kota Serang dan terakhir di lampu merah Sumur Pecung. (kontributor banten/rahmat haryono)

Tags:
Meresahkan PerempuanPeremas Bokong di SerangDiamankan Polisiposkota.co.id

Administrator

Reporter

Administrator

Editor