DEPOK, POSKOTA.CO.ID – Kapolrestro Depok Kombes Imran Edwin Siregar mengukuhkan Polsek Tajur Halang di Jalan Raya Tonjong, Desa Tonjong, Kecamatan Tajur Halang Kabupaten Bogor, Senin (19/4/2021) sore.
Setelah menunggu selama lima tahun, pemekaran Polsek Tajur Halang yang sebelumnya Polsubsektor Bilabong, baru terealisasi berkat bantuan dari Pemkab Bogor Bupati Hj. Ade Yasin.
"Terima kasih kepada Bupati Bogor yang telah membantu kelancaran sampai akhirnya pemekaran Polsek Tajur Halang terlaksana," ujarnya didampingi Kapolsek Tajur Halang Iptu Dwi Yulianto usai acara.
Selain itu Kombes Imran berharap masyarakat kecamatan Tajur Halang yang mencangkup tujuh desa dapat lebih termonitor dalam masalah gangguan kamtibmas dengan adanya Polsek Tajur Halang.
"Dengan terpelihara Harkamtibmas keberadaan personil Polsek Tajur Halang dapat membantu menjaga sehingga lebih aman dan kondusif," tutupnya.
Bupati Bogor Ade Yasin mengatakan dengan peresmian dapat mendekatkan dengan masyarakat dan koordinasi dengan kepolisian dan TNI di wilayah masing-masing.
"Wujud aspirasi masyarakat mendekatkan diri dengan masyarakat dan mendekatkan diri dengan masyarakat. Selain itu polri dapat memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat," tutup Ade Yasin.
Dalam kegiatan turut hadir Camat Tajur Halang, Bojonggede, tokoh masyarakat, dan jajaran Kapolsek Polres Metro Depok. (angga)