JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sebagai aktifis yang telah lama bergelut di bidang anak, Cornelia Agatha tentu turut perhatian dengan isu yang berkaitan.
Salah satu isu yang paling disorot yakni mengenai pergaulan dan seks bebas.
Ditemui pasca menghadiri launching Komnas TV di Komnas Anak, Pasar Rebo, Jakarta Timur, Senin (12/4).
Cornelia mengingatkan para remaja untuk lebih mencintai diri sendiri. Menurut Cornellia dengan mencintai diri sendiri, maka akan tumbuh rasa menghargai.
"Cintai diri kalian sendiri, itu nomor 1. Kalau kita bisa mencintai diri kalian sendiri, kita pasti bisa menjaga sebaik mungkin. Harus punya prinsip," ujar Cornelia.
Anak muda perlu menyadari bahwa masih banyak impian muda yang bisa diraih.
Dengan terjun dalam pergaulan bebas berarti menghilangkan kesempatan untuk bisa menggapai impian tersebut.
"Jadi gunakan waktu itu dengan sebaik-baiknya dengan bermanfaat. Jangan lakukan hal yang bisa membuat kalian menyesal dan menghancurkan mimpi-mimpi kalian," ingatnya panjang lebar.
Namun selain kesadaran dari anaknya, perlu juga pendampingan dari orang tua. Di era informasi yang serba mudah.
Anak-anak pun dapat mengakses banyak hal tanpa kontrol, tak terkecuali tentang seks.
Oleh karena itu, menurut Cornelia orang tua perlu terbuka memberikan edukasi seks pada anak. Sebagai bentuk kesadaran dini pentingnya menjaga diri.
"Balik lagi ya ke edukasi pada keluarga ya selain agama tapi juga pengawasan dan juga edukasi seks itu sendiri sebenernya," terang pemain film Detik Terakhir tersebut.
"Seks pada anak itu memang harus juga diajarkan, maksudnya supaya mengarahkan anak itu bisa menjaga dirinya. Jadi kalau gitu emang edukasi ya," tutupnya. (cr07)