El Clasico, Benzema Antusias Robek Gawang Barcelona

Jumat 09 Apr 2021, 11:28 WIB
Penyerang Real Madrid, Karim Benzema. (foto: twitter/@realmadrid)

Penyerang Real Madrid, Karim Benzema. (foto: twitter/@realmadrid)

Setelah tersingkir dari Liga Champions, Blaugrana mampu meraih kemenangan di tiga pertandingan terakhirnya. Terbaru, mereka sukses menaklukan Real Valladolid dengan skor 1-0.

Juru taktik Barca, Ronald Koeman mengatakan laga melawan Madrid merupakan pertandingan penting bagi tim asuhannya. 

Menurut pelatih asal Belanda tersebut, hasil di laga nanti bisa menentukan nasib Barca dalam perburuan gelar liga musim ini.

"Ini pertandingan yang penting," kata Koeman dikutip dari Marca.

"Terlebih mengingat situasi sekarang. Hasil yang bagus akan menjadi penting untuk perburuan gelar," tambahnya.

Barca kini masih bertengger di peringkat kedua klasemen sementara dengan raihan 65 poin. Lionel Messi cs hanya tertinggal 1 angka dari Atletico Madrid yang berada di posisi pertama. (cr04)

Perkiraan susunan formasi kedua tim:

Real Madrid (4-3-3): T. Courtois; F. Mendy, Nacho, E. Militao, L. Vazquez; T. Kroos, Casemiro, L. Modric; V. Junior, K. Benzema, Asensio.

Pelatih: Zinedine Zidane

Barcelona (3-4-2-1) M. ter Stegen; C. Lenglet, S. Umtiti, O. Mingueza; J. Alba, Pedri, S. Busquets, S. Dest; A. Griezmann, L. Messi; O. Dembele.

Pelatih: Ronald Koeman.

Berita Terkait

News Update