Kondisi salah satu rumah yang terlalap api dalam kebakaran di Asrama Polisi Pasar Baru. (Foto: Fernando Toga)

Tangerang

Kebakaran di Asrama Polisi Pasar Baru Karawaci Diduga dari Obat Nyamuk Bakar, Tujuh Rumah Hangus

Jumat 02 Apr 2021, 12:51 WIB

TANGERANG - Kebakaran terjadi di Asrama Polisi Pasar Baru, Jalan KS Tubun RT/02/04 Kelurahan Pasar Baru, Karawaci, Kota Tangerang pada Jumat (2//4/2021) sekitar pukul 05.30 WIB. 

Kapolsek Karawaci, Kompol Bagin Barus mengatakan api berhasil dipadamkan dengan bantuan tujuh unit mobil Pemadam Kebakaran Kota Tangerang sekitar pukul 07.00 WIB

"Kejadian tersebut mengakibatkan 7 rumah hangus terbakar. 5 rumah rusak berat dan 2 rumah ringan," ujar Bagin, Jumat (02/04/2021).

Bagin mengatakan, berdasarkan keterangan  saksi, api berasal dari dapur rumah ibu Suroso  kemudian api dengan cepat menjalar ke rumah  lainnya yang lokasinya berdekatan. 

"Diduga penyebab kebakaran dari obat nyamuk bakar mengenai kasur," katanya. 

Bagin menjelaskan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran itu, dan kerugian materil belum dapat ditaksir. 

"Meninggal dunia tidak ada. Satu orang luka bakar ringan, tapi sudah kembali dari rumah sakit," jelasnya. 

Bagin menuturkan, rencananya rumah yang terbakar tersebut akan dilakukan pembangunan ulang. Dan untuk saat ini para korban dihimbau untuk tinggal dirumah keluarga atau mengontrak hingga proses pembangunan selesai. 

"Rencananya akan dibangun ulang, tadi mereka (korban) sudah dikumpulkan bapak Kapolres. Warga sementara akan tinggal di rumah keluarganya dan beberapa ngontrak," tuturnya.(toga) 

Tags:
Diduga dari Obat Nyamuk BakarkarawaciKebakaran di Asrama Polisi Pasar BaruTujuh Rumah Hangus

Fernando Toga

Reporter

Administrator

Editor