Suasana rumah mewah yang menjadi sasaran tersangka pencurian material.

Kriminal

Dua Pencuri Material Rumah Mewah Ditangkap, Polisi: Modus Baru Unik!

Kamis 01 Apr 2021, 04:00 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Dua pencurian material rumah mewah yang berada di Jalan Kedoya Raya Alkamal, Kebon Jeruk, Jakarta Barat berinisial A dan R akhirnya berhasil diringkus pihak kepolisian.

Kedua orang tersebut ditangkap lantaran mereka berperan sebagai dalang dibalik pembongkaran rumah dengan mencuri material-material yang ada di didalam rumah.

Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Ady Wibowo mengatakan bahwa aksi tersebut merupakan modus baru unik. "Sehingga kita berharap masyarakat bisa lebih waspada," ujarnya di Jakarta, Rabu (31/03/2021).

Ia juga menghimbau, agar masyarakat tidak meninggalkan rumah dalam keadaan kosong. "Melakukan pengecekan secara rutin sehingga tidak terjadi hal seperti itu," jelasnya.

Selain itu, ia juga memastikan bahwa rumah mewah yang di curi dimiliki oleh tiga ahli waris dan sudah dalam keadaan kosong sejak lama.

"Mereka merencanakan untuk menjual sehingga rumah tinggal kosong " terangnya.

Sebelumnya diberitakan, Sebuah video viral menunjukkan salah satu rumah di kawasan Kedoya Kebin Jeruk, Jakarta Barat, dibongkar maling.

Dalam video tersebut terlihat beberapa bagian lantai dan dinding pada rumah mewah tersebut rusak. Beberapa atap, pintu, hingga kusen dan perabotan yang terdapat dirumah tersebut dicongkel oleh para pekerja kuli. (cr01)

Tags:
PencurianPencurian Material Rumah Mewah di Kebon Jerukpolres jakarta barat

Guruh Nara Persada

Reporter

Guruh Nara Persada

Editor