Warga Desa Singaraja melihat kebakaran kilang Balongan dari atas jembatan Prawirokepolo yang berjarak sekitar 4 Km.(Yan.poskota.jabar.co.id/yan)

Regional

Titik Ledakan dan Kebakaran Kilang Balongan Berasal dari Tanki Produksi

Senin 29 Mar 2021, 08:13 WIB

INDRAMAYU, POSKOTA.CO.ID – Unit Manager Communication, Relation & CSR RU VI, Cecep Supriyatna menyebutkan titik  ledakan dan kebakaran pada kilang minyak RU-VI Balongan itu diduga kuat berasal dari tanki produksi kilang BBM Pertamina RU-VI Balongan.

Saat dikonfirmasi wartawan, Senin (29/03/2021) dinihari, Cecep Supriyatna mengemukakan, tanki produksi Pertamina RU-VI Balongan yang meledak dan terbakar itu kejadiannya pada hari Senin (29/3/2021) dinihari sekitar pukul 01.00  WIB.

Kejadian tersebut membuat  masyarakat di wilayah Ring 1 RU VI Balongan panik dan berhamburan keluar rumah. Mereka diliputi perasaan takut, dan terburu-buru lari tanpa membawa barang-barang berharga.

“Sangat panik  setelah mendengar ledakan yang sangat keras dibarengi kobaran api yang menjulang tinggi ke udara,” ujar Warsa, 48.

 Ia bersama keluarga buru-buru keluar rumah dan lari menjauh ke arah barat menghindari panasnya suhu udara akibat kobaran api yang membakar kilang minyak Balongan.

Warga lainnya merasa ketakutan. Sebab bersamaan dengan ledakan itu turun hujan atau gerimis. Ternyata gerimis itu merupakan benda cair campuran antara air hujan dari langit  dengan minyak yang menyembur dari tangki produksi yang terbakar.

Warga Diungsikan

Warga yang bermukim di dekat lokasi ledakan diungsikan ke komplek perumahan Bumi Patra di Desa Singajaya dan Pendopo Idramayu. Pengungsi banyak juga yang singgah ke masjid  Islamic Canter. Bahkan ke rumah-rumah saudaranya di Kecamatan Lohbener yang berjarak sekitar 20 Km dari loaksi kejadian.

Pengungsi terutama warga Desa Sukaurip Blok Wismajati seluruhnya berhamburan keluar rumah menyelamatkan diri. Kobaran api masih belum dapat dikendalikan.

 Informasi yang diperoleh dari sejumlah warga menyebutkan, suara ledakan dan kebakaran  tangki produksi itu datang hampir bersamaan dengan gemuruh petir yang menggelegar.

Diduga sambaran petir itulah yang menjadi penyebab terjadinya ledakan dan kebakaran hebat.

“Jendela rumah kami yang tinggal di perumahan Bumi Mekar Permai ikut bergetar. Padahal jaraknya cukup jauh mencapai 12 Km.  Untungnya kaca jendela  tidak sampai pecah,” ujar Ny. Enah, 56 warga salah satu perumahan di Kelurahan Lemahmekar.

Hingga berita ini ditulis belum ada kepastian berapa korban jiwa. Terutama para karyawan RU VI Balongan yang bertugas pada shif malam dan warga yang kebetulan melintas di jalan raya Balongan yang berdekatan dengan posisi kilang atau tangki minyak produksi yang meledak.(poskota jabar.co.id/tri)

Tags:
titik ledakan dan kebakaranKilang BalonganTitik Ledakan dan Kebakaran Kilang Balonganpertamina purwakartaKebakaran HebatLedakanposkota.co.idPOSKOTA TV

Administrator

Reporter

Administrator

Editor