Lambang Zodiak. (ist)

Selebritis

RAMALAN ZODIAK Asmara dan Karir, Minggu, 21 Maret 2021: Virgo Mengejar Cinta, Bebas-Bebas Aja

Minggu 21 Mar 2021, 10:49 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Hubungan asmara dan karir itu dinilai sangat perlu, kali ini pemilik Zodiak Virgo Mengabaikan seseorang karena ada orang lain yang ingin kamu kejar memang itu semua adalah pilihanmu dan kamu bebas atas hal itu.

Akan tetapi, jangan sampai dirimu mengorbankan seseorang yang tepat demi mengejar seseorang yang salah, dirimu harus bisa berpikir realistis walaupun itu dalam hal perasaan, karena penyesalan selalu datang terlambat.

Nah, untuk karir, sepertinya akan ada ketegangan di rumah hari ini dan kamu memilih untuk menekan rasa curiga. Dalam hal ini, nalurimu benar.

Bagaimana dengan nasib zodiak lainnya?, yuk kita simak ramalan hubungan asmara dan karir hari ini, Minggu, 21 Maret 2021, diantaranya:

1. Zodiak Leo (23 Juli - 22 Agustus)

Hubungan Asmara: Masalah cinta dan perasaan bukanlah satu-satunya hal yang menjadi tujuan hidup seseorang.

Jika dirimu ingin mencapai hal di luar itu untuk dan lebih fokus pada targetmu, maka dirimu tidak perlu menggunakan standar orang lain dalam menentukan kebahagiaanmu.

Sebab, semua orang memiliki barometer masing-masing tentang kebahagiaan dalam hidup mereka.

Karir: Kamu mungkin bahagia berada di dalam rumah dengan membaca buku.

Tapi, kadang kamu perlu untuk menyeimbangkan semuanya.

Tanpa sadar beberapa keluhan yang rasakan berasal dari ketidakseimbangan tersebut.

2. Zodiak Sagitarius  (22 November - 21 Desember)

Hubungan Asmara: Jatuh cinta terkadang membuat seseorang mudah lupa akan realitas, namun tidak ada salahnya untuk tetap berpikir secara realistis karena sesuatu yang tampak membahagiakan di permukaan belum tentu sesuai dengan kenyataan.

Sebaiknya dirimu juga mempersiapkan hatimu jika terjadi hal-hal di luar dugaan yang dapat menimbulkan kekecewaan.

Karir: Kamu hari ini lebih baik untuk tidak mudah percaya dengan siapa pun di kantor.

Pastikan untuk memeriksa fakta dari gosip atau situasi apa pun yang ada.

3. Zodiak Capricorn (22 Desember - 19 Januari) 

Hubungan Asmara: Mengutamakan kebahagiaanmu dalam bahkan dalam hal perasaan adalah hal pilihan yang paling baik.

Sebab, tidak ada yang bisa menjamin kebahagiaanmu selain dirimu sendiri.

Jadi buatlah hal-hal yang rumit nampak sederhana, cukup dengan menjadikan kebahagiaanmu menjadi ukurannya, termasuk dalam menentukan pilihan seseorang yang akan mendampingimu.

Karena percuma menjalin kasih dengan seseorang namun kebahagiaan dan kenyamananmu terabaikan.

Karir: Ini bukan hari baik untuk membuat atau menyetujui kontrak, entah itu kontrak investasi, negosiasi gaji, atau berganti bank.

Tunda dulu masalah hukum dan keuangan untuk hari ini.

4. Zodiak Aquarius (20 Januari - 18 Februari)

Hubungan Asmara: Sebelum dirimu menjalin hubungan yang jauh dengan seseorang, pastikanlah bahwa dirimu sudah menyampaikan keinginanmu dalam hubungan tersebut.

Hubungan yang melibatkan perasaan itu tidak hanya tentang kesenangan dan suka cita, namun ada hal-hal lain yang harus terpenuhi, seperti rasa nyaman, rasa aman dan kasih sayang.

Jangan pernah takut untuk terbuka, karena dia yang mengerti dirimu akan bisa mendengarkanmu dengan baik.

Karir: Kamu akan dilayani dengan baik hari ini jika melakukan pekerjaan dengan hati-hati dan sistematis.

Semua yang berhubungan dengan dokumen hukum bisa menunggu hari lain.

5. Zodiak Pisces (19 Februari - 20 Maret)

Hubungan Asmara: Jika dirimu ingin fokus mengejar cita-cita atau impianmu sejak lama, maka lakukanlah dan usahakanlah yang terbaik.

Umur itu tidak menjadi patokan seseorang harus melakukan pencapaian dalam hidup, apalagi menjadikan umur sebagai patokan dalam masalah perasaan.

Semua orang memiliki jalan dan waktunya masing-masing.

Jadi lakukanlah apa pun yang membuatmu bahagia.

Karir: Sepertinya kamu perlu hati-hati hari ini.

Tetapkah di rumah dan simpan semua hal yang berhubungan dengan kontrak serta birokrasi untuk hari lain.

6. Zodiak Aries (21 Maret - 19 April)

Hubungan Asmara: Perubahan suasana hati yang kerap terjadi lebih baik kamu antisipasi lebih awal daripada akan membuat harimu menjadi buruk.

Lebih baik untuk menghindari menemui seseorang dalam waktu dekat ini, karena bisa menyulut emosi atau pertengkaran dari suasana hati yang kurang menentu dalam dirimu.

Sebaiknya tenangkanlah dirimu atau menyendiri hingga perasaanmu menjadi lebih baik.

Karir: Jika kamu bangun dan merasa terpaku di tempat tidur, mungkin memang di sanalah kamu seharusnya menghabiskan hari ini.

Kamu sudah bekerja keras selama beberapa minggu terakhir.

7. Zodiak Taurus (20 April - 20 Mei)

Hubungan Asmara: Membuat seseorang terkesan dengan kemampuanmu, kemungkinan besar akan membuka jalan bagi kisah romantismu.

Membiarkan pasanganmu menghabiskan waktu bersama teman-temannya tanpa merasa membuatmu tersingkirkan adalah bentuk kedewasaan sikap yang harus ada dalam setiap hubungan, dan kamu sudah melakukannya dengan baik.

Karir: Komunikasi adalah cara terbaik untuk melewati hari ini karena kamu sepertinya sedang kesulitan mengendalikan emosi.

Setelah tenang, kamu boleh mendekati orang yang tadi membuatmu emosi.

8. Zodiak Gemini (21 Mei - 20 Juni)

Hubungan Asmara: Modal utama yang harus kamu miliki sebelum berkenalan atau melanjutkan hubungan yang lebih jauh dengan seseorang ialah percaya diri dan jadilah dirimu sendiri.

Jika dua hal ini tidak ada pada dirimu, maka dirimu akan sulit menemukan apa yang kamu butuhkan dari orang lain dan dalam menjalani suatu hubungan.

Membuat kesan yang baik pada orang lain itu perlu, namun tetaplah menjadikan kebahagiaanmu yang nomor satu.

Karir: Periksa kembali informasi apa pun yang kamu terima hari ini karena gosip mungkin tersebar di sekitar kantor.

Carilah perlindungan jika kamu tidak ingin terlibat dalam putaran gosip politik di kantor.

9. Zodiak Libra (23 September-22 Oktober)

Hubungan Asmara: Masuk ke dalam suatu hubungan itu adalah hal yang mungkin saja dan tentu dapat kamu lakukan dengan mudah.

Namun, dirimu tidak perlu terburu-buru dalam melakukannya.

Sangat penting sekali untuk membuat standar dalam menentukan pasangan yang cocok untukmu.

Sebab, jika dirimu lalai dalam hal ini akan membuat hubungan yang kamu jalani menjadi tidak nyaman, baik untukmu atau pasanganmu nanti.

Jadi pikirkanlah semuanya secara matang, ya.

Karir: Kejadian di masa lalu yang menyakitkan kembali terasa menyakitkan hati hari ini.

Meskipun kamu yakin sudah berhasil menangani perasaan itu, tapi nyatanya belum.

Ternyata masih ada yang belum selesai.

Baca juga: RAMALAN ZODIAK Asmara dan Karir, Jumat, 19 Maret 2021: Sekalipun Kurang Beruntung Soal Cinta, Libra Karir Sempurna

10. Zodiak Scorpio (23 Oktober - 21 November) 

Hubungan Asmara: Jangan sampai kekecewaanmu pada seseorang membuatmu bertindak di luar batas, apalagi hingga sampai melibatkan orang-orang di sekitarmu yang jelas-jelas tak bersalah.

Sebaik apa pun perjalanan cinta seseorang, tidak akan terlepas dari rasa kecewa dan sakit hati.

Jadi belajarlah dari pengalamanmu saat ini agar dirimu bisa lebih dewasa dalam bersikap.

Karir: Ada sesuatu yang curang dan tidak etis di kantor.

Jauhi hal tersebut dan jangan berpartisipasi dalam gosip apa pun yang kamu dengar.

Percaya saja pada dirimu sendiri.

11. Zodiak Virgo (23 Agustus-22 September)

Hubungan Asmara: Mengabaikan seseorang karena ada orang lain yang ingin kamu kejar memang itu semua adalah pilihanmu dan kamu bebas atas hal itu.

Akan tetapi, jangan sampai dirimu mengorbankan seseorang yang tepat demi mengejar seseorang yang salah, dirimu harus bisa berpikir realistis walaupun itu dalam hal perasaan, karena penyesalan selalu datang terlambat.

Karir: Sepertinya akan ada ketegangan di rumah hari ini dan kamu memilih untuk menekan rasa curiga. Dalam hal ini, nalurimu benar.

12. Zodiak Cancer (21 Juni - 22 Juli)

Hubungan Asmara: Saat dirimu membutuhkan waktu untuk menenangkan diri, mungkin perjalanan yang jauh dapat menyembuhkan perasaan hatimu saat ini.

Pergilah ke suatu tempat yang baru atau mengunjungi seseoran yang berada jauh darimu.

Menemukan hal-hal baru terkadang bisa sangat efektif membuat seseorang lupa dengan kesedihannya.

Karir: Kalau hari ini kamu berhubungan dengan laporan keuangan, periksalah dengan baik.

Percaya dengan hasil kerjamu dan jangan biarkan seseorang membuatmu melihat angka-angka itu dengan sudut pandang mereka. (mia)

Tags:
ramalan zodiak hari inirasi bintangSelebritis

Reporter

Administrator

Editor