Pep Guardiola, pelatih Manchester City. (mancity.com)

SPORT

Pep Guardiola Bangga Manchester City Sukses Melaju ke Babak Semifinal FA Cup

Minggu 21 Mar 2021, 09:44 WIB

INGGRIS, POSKOTA.CO.ID - Manchester City sukses melangkah ke babak semifinal FA Cup 2020/2021.

Hasil itu didapat setelah mereka sukses mengalahkan Everton di babak 8 besar pada Minggu (21/3/2021) dini hari WIB. 

Bertandang ke Stadion Goodison Park, Man City mampu menaklukan Everton dengan skor 2-0.

Gol The Citizen diciptakan oleh Ilkay Gundogan dan Kevin De Bruyne.

Man City cukup dominan pada pertandingan kali ini.

Di awal babak pertama mereka terus menggempur lini pertahanan Everton.

Namun berkat disiplinnya lini belakang The Toffees, serangan Fernandinho cs belum membuahkan hasil.

Hingga turun minum skor masih imbang 0-0.

Man City baru bisa memecah kebuntuan pada babak kedua.

Gol pertama Manchester biru dicetak oleh Illkay Gundogan di menit ke-84.

Enam menit berselang, Man City kembali menjebol gawang Everton lewat Kevin De Bruyne. 

Hasil positif yang diraih Man City langsung disambut gembira oleh sang juru taktik, Pep Guardiola.

Menurut dia, kemenangan timnya tidak lepas dari kesabaran yang diperlihatkan oleh Ruben Dias dan kawan-kawan.

Baca juga: 8 Besar FA Cup: Gol Ilkay Gundogan dan Kevin De Bruyne Singkirkan Everton Bawa Manchester City ke Semifinal 

Pelatih asal Spanyol itu juga memberi apresiasi kepada Kevin De Bruyne dan Riyad Mahrez yang menurutnya, mereka berdua memberi efek positif pada performa Man City di menit-menit akhir pertandingan.

“Permainan ini butuh kesabaran. Kami tahu tim yang mencetak gol akan memenangkan pertandingan," kata Pep dikutip dari laman resmi klub.

"Semua pemain fantastis, terlebih untuk Riyad dan Kevin yang merubah ritme permainan di menit terakhir," jelasnya lagi.

“Kami tahu ini akan menjadi salah satu pertandingan terberat yang akan kami hadapi," pungkasnya. (cr04/mia)

Tags:
manchester citysepakbolaFA Cup

Reporter

Administrator

Editor