JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Beredar video pria diduga polisi hilang saat bencana tsunami Aceh pada 2004 kini ditemukan di Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Zaenal Abidin Banda Aceh.
Video tersebut viral usai diunggah oleh akun Instagram @ndorobeii, Dalam unggahan tersebut diketahui salah satu sahabatnya cukup gembira melihat pria yang dikabarkan bernama Asep tersebut.
"Nih Letting kita, 351 Asep telah ditemukan," kata pria berbaju putih itu.
Baca juga: Waduh, Shelter Tsunami di Lebak Rusak, Mendesak Dipernbaiki
Namun saat dikunjungi rekannya, Asep tidak merespons dengan wajar dan terlihat kebingungan.
Diketahui, Asep merupakan salah satu dari angkatan kepolisian di Aceh yang bertugas di posko keamanan.
Asep bertugas di Aceh sebagai pasukan Bantuan Keamanan Operasional Brimob. karena saat itu Aceh tengah memanas karena adanya Gerakan Aceh Merdeka (GAM).
Baca juga: Anak-anak Korban Tsunami Aceh Luncurkan Buku
Saat itu Asep masih sebagai Bhayangkara Muda dan menyemat pangkat sebagai Ajun Brigadir Polisi (Abrip), ia adalah lulusan Sekolah Tamtama Polri tahun 1999/2000.
Namun sungguh menyakitkan, tsunami dengan gelombang dahsyat malah menyapu bersih posko tempat Asep bertugas pada saat itu.
"Tsunami pagi itu menyapu bersih posko tempat Asep bertugas bersama seluruh bangunan lainnya yang ada hingga rata tanah dan menelan korban jiwa hingga puluhan ribu jiwa. Asep dilaporkan hilang," tulis keterangan unggahan dikutip dari Instagram @ndorobeii.
Baca juga: Prabowo Ziarah ke Pemakaman Massal Korban Tsunami Aceh
Sampai sejauh ini pihak rumah sakit telah mencocokkan ciri fisik serta ciri lainnya dan mendekati ciri seorang Abrip Asep. Kecocokan ini masih perlu koordinasi dengan pihak keluarganya di Palembang.
Diketahui, Asep hilang selama 16 tahun 3 bulan, ia dikabarkan sudah meninggal dunia akibat sapuan Tsunami Aceh 2004 kini ditemukan kembali sebagai seorang yang sempurna meski mengalami gangguan jiwa. (cr09/ys)