Ilustrasi Pembunuhan. (ist)

Kriminal

Pengamat UI: Pelaku Psikopat di Kota Bogor yang Menghabisi Kedua Korban untuk Kepuasan Diri

Kamis 11 Mar 2021, 23:40 WIB

DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Kasus pembunuhan dengan dua korban wanita muda sekaligus dalam dua pekan dilakukan oleh tersangka MRI yang sudah berhasil ditangkap anggota Polresta Bogor Kota, bermula dari ajakan janjian ketemu dari media sosial.

Fenomena kejadian seperti ini ditanggapi oleh Pakar Komunikolog Sosial Vokasi Universitas Indonesia, Devie Rahmawati yang mengatakan kejahatan di dunia online bukanlah hal baru, karena sesungguhnya ini merupakan kejahatan di dunia nyata yang pindah ke dunia digital.

Hanya saja perbedaannya terletak pada kecepatannya dan jangkauanya yang semakin luas.

"Teknologi internet menyediakan alat yang mampu mempermudah upaya merebut kepercayaan calon korban,"ujarnya kepada Poskota saat dikonfirmasi, Kamis (11/3/2021) malam.

Dosen Prodi Vokasi UI ini mengungkapkan karena seorang pelaku kejahatan dapat dengan mudah memanipulasi dirinya agar terlihat sebagai pribadi yang terpercaya.

"Calon korban yang ditargetkan biasanya ialah anak-anak muda, kenapa?
Karena mereka yang sudah masuk ke dunia online, kedua, mereka belum berpengalaman berinteraksi dengan berbagai kalangan,"tambahnya.

Baca juga: Gus Tofik Pengamat Politik: Prihatin dengan Kekisruhan yang Terjadi di Partai Demokrat

Untuk itu upaya perlindungan bagi mereka ialah orang dewasa harus:
1. Menguasai teknologi informasi agar bisa terus mengingatkan anak anak muda tentang trend atau modus kejahatan terbaru.

2. Mampu berkomunikasi layaknya seorang teman dengan anak anaknya, agar anak anak tersebut mau percaya dan mendengarkan masukan orang dewasa. (angga/mia)
 

Tags:
PsikopatBogor

Reporter

Administrator

Editor