Polres Jakarta Barat Beberkan Kronologi Pengungkapan Ladang Ganja di Sumut

Kamis 11 Mar 2021, 16:27 WIB
Kepala Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Ronaldo Maradona Siregar. (cr01)

Kepala Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Ronaldo Maradona Siregar. (cr01)

Meski begitu, namun pihaknya memastikan bahwa masih ada beberapa orang yang diduga terlibat dalam cocok tanam ganja dengan perannya masing-masing karena ada beberapa jejak yang ditemukan disekitar ladang.

"Disitu ada jejak-jejak yang kami yakin mungkin lebih dari 5 sampai 10 orang yang berada di ladang ganja tersebut karena masih ada tenda bekas mereka tinggal," ungkapnya.

Kendati demikian, meski telah berhasil mengungkap kasus peredaran narkoba jenis ganja hingga sampai ke ladang, pihak kepolisian masih akan terus perang terhadap narkoba.

Untuk itu, pihak kepolisian mengucapkan terimakasih kepada masyarakat sebagai garda terdepan yang sudah membantu dalam mengungkap peredaran narkoba di Indonesia dengan selalu mensuplai informasi-informasi terkait peredaran narkoba.

Masih Ronaldo, dirinya juga menegaskan bahwa dalam bahwa pengungkapan kasus peredaran ganja ini pihaknya masih melakukan pendalaman lebih lanjut untuk mengetahui apakah ada jaringan-jaringan lain yang masih bisa di petakan untuk nantinya ditindak sesuai dengan hukum yang berlaku.

"Jadi titik ini bukan titik kami berhenti tapi titik kami untuk terus mengembangkan lebih dalam, lagi lebih luas lagi untuk memetakan jaringan peredaran ganja khususnya ganja ini kan produksinya di Indonesia jadi kita harus lebih konsen lagi, ini gak seperti jenis narkotika yang lain yang datang dari luar negeri, ini masalahnya terjadi di negara kita sendiri," tandasnya. (cr01/mia).

Berita Terkait

News Update