LEBAK, POSKOTA.CO.ID - Anggota Komisi III DPR RI Fraksi Partai Golkar, Adde Rosi Khoirunnisa mengaku banyak menerima aspirasi masyarakat di Kabupaten Lebak yang ingin segera terbentuknya Daerah Otonomi Baru (DOB) Cilangkahan.
DOB itu sendiri merupakan pemekaran terhadap wilayah Kabupaten Lebak dengan beberapa Kecamatan di Lebak khususnya di wilayah bagian Selatan.
"Kemarin kami dapat menerima aspirasi masyarakat saat reses di Kecamatan Malimping, salah satunya meminta agar DOB Cilangkahan segera dibentuk," kata Tenaga Ahli Adde Rosi, Ikhwanudin kepada wartawan, Minggu (7/3/2021).
Baca juga: Buntut Pemekaran RW, Lurah Kapuk Muara Pastikan Pelayanan Warga di Seluruh RW Tetap Sama
Ia mengungkapkan, pada reses itu, selain meminta agar monatorium dicabut, dan segera dilakukan pembentuka DOB Cilangkahan, warga Malimping juga meminta pemerintah agar meningkatkan sektor wisata di Banten Selatan.
"Masyarakat ingin agar adanya pengembangan sektor wisata dan juga potensi lokal lainnya yang ada di wilayah Lebak," ungkapnya.
Menurutnya, pembentukan DOB sendiri perlu segera direalisasikan, guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang berada di wilayah Banten Selatan itu.
Baca juga: Jokowi Bicara Pemekaran Papua, Kaltim Minta Diprioritaskan
Untuk itu, pihaknya akan mendukung penuh realisasi DOB itu dengan menyampaikannya langsung Komisi DPR dan Kementerian terkait.
"Aspirasi pencabutan Monatorium, dan pembentukan DOB, serta peningkatan sektor pariwisata di Banten Selatan akan kami tindaklanjuti dengan menyampaikannya ke komisi terkait, ataupun langsung ke Pemerintah Pusat," katanya. (yusuf permana/kontributor/ys)