Teks Foto : Juru Bicara Penanganan Covid-19 Prof Wiku Adisasmito. (ist)

NEWS

Penambahan Kasus Positif Covid-19 Sebanyak 8.493, Satgas Minta Masyarakat Tetap Terapkan 3 M

Kamis 25 Feb 2021, 20:36 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 mengumumkan per hari Kamis (25/2/2021 ada penambahan kasus positif Covid-19 sebanyak 8.493 orang,  sehingga secara nasional sudah mencapai 1.314.634 orang. 

Satgas juga mengumumkan untuk menerapkan protokol kesehatan, 3M (memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun air mengalir) untuk mencegah penularan Covid-19. 

Selain itu, Satgas juga mengumumkan adanya pasien sembuh dari Covid-19 per hari Kamis (25/2/2021) bertambah sebanyak 8.686 orang, sehingga secara menjadi 1.121.411 orang. 

Baca juga: Pasien Sembuh Covid 19 di Kabupaten Serang Capai 1608 Jiwa

Sementara pasien meninggal dunia akibat Covid-19 per hari Kamis (25/2/2021) juga bertambah sebanyak 246 orang, sehingga secara menjadi 35.518 orang perkembangan per provinsi, penambahan kasus positif Covid-19 tertinggi ada di Jawa Barat, per hari Kamis (25/2/2021) bertambah sebanyak 2.546 orang, disusul DKI Jakarta dengan penambahan sebanyak 1.581 orang dan Jawa Tengah sebanyak 820 orang.

Sedangkan Juru Bicara Pemerintah Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito menjelaskan tentang tingkat kesembuhan  pada minggu ini mengalami penurunan sebesar 12,5 persen,  dibandingkan minggu sebelumnya.

Sedangkan, Satgas juga mencatat, perkembangan kasus positif mengalami peningkatan pada minggu ini sebesar 2,61 persen dibandingkan minggu sebelumnya. Kondisi inipun dinilai perlu menjadi perhatian seluruh pihak.

Wiku berpesan agar terus menjalankan protokol kesehatan 3M. Dengan penerapan kebijakan PPKM mikro di Jawa dan Bali saat ini diharapkan penanganan Covid-19 dapat lebih fokus hingga ke level terkecil. Sehingga perkembangan kasus menjadi lebih baik.

“Seharusnya perkembangan kasus positif harus dapat terus ditekan. Dan di saat bersamaan kesembuhan dapat terus ditingkatkan,” kata Wiku dalam keterangannya di Graha BNPB Jakarta, Kamis sore (25/2/2021). (johara/mia)

Tags:
covid-19Satgas Covid-19

Reporter

Administrator

Editor