Manchester United Taklukan Real Sociedad 4-0, Solskjaer Ungkap Rahasia Kemenangan Timnya

Jumat 19 Feb 2021, 08:16 WIB
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.(twitter @Manutd)

Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.(twitter @Manutd)

ITALIA, POSKOTA.CO.ID -  Manchester United sukses menaklukan Real Sociedad 4-0 pada leg pertama babak 32 besar Liga Europa yang digelar di Stadion Allianz, Jumat (19/02/2021) dini hari WIB.

Empat gol Setan Merah sukses diciptakan oleh Bruno Fernandes yang menyumbang dua gol, serta Marcus Rashford dan Daniel James yang masing-masing mencetak satu gol.

Kemenangan di leg pertama tentu saja membuat langkah Manchester United ke babak selanjutnya akan lebih mudah. 

Pasalnya, Edinson Cavani dan kawan-kawan akan bermain di Old Trafford pada leg kedua yang rencananya akan digelar pada Jumat (26/2/2021).

Baca juga: Bukan Mbappe dan Neymar, Jamie Carragher Ungkap Transfer Terbesar Dalam Sejarah Sepak Bola

Menanggapi pertandingan dini hari tadi, sang juru taktik Ole Gunnar Solskjaer turut bangga atas hasil yang diraih pasukannya itu.

Ole menyebut, para pemainnya sukses menemukan rasa kepercayaan dirinya kembali. Itulah mengapa Manchester Merah bisa menang telak atas Real Sociedad.

"Kami membicarakannya sebelum pertandingan bahwa kita harus kembali ke diri kita sendiri," ujarnya seperti dikutip dari laman resmi klub.

"Kami tahu itu adalah pertandingan tandang, walau bermain di tempat netral, kami tahu gol akan lebih berarti bagi kami," tambah Ole.

Baca juga: Menpora Belum Putuskan Izin Penyelenggaraan Kompetisi Sepak Bola di Indonesia

Tak lupa, pelatih asal Norwegia tersebut juga memuji Bruno yang sukses mencetak dua gol. 

Berita Terkait

News Update