Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan m

Jakarta

Anies Sambangi Polda Metro Jaya, Hadiri Rapim Penanganan Covid-19

Kamis 18 Feb 2021, 13:47 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyambangi Polda Metro Jaya untuk menghadiri rapat pimpinan (Rapim) bersama  Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran, Kamis (18/2/2021).

Adapun, rapat tersebut juga dihadiri Kapolres jajaran. Dalam rapat itu, Anies mengaku telah menyampaikan straregi-strateginya terkait penanganan covid-19 di Jakarta.

"Jadi tadi rapim polda saya datang untuk menyampaikan strategi-strategi yang diambil di dalam penanganan covid-19 di Jakarta," ungkap Anies kepada wartawan di Polda Metro Jaya, Kamis (18/02/2021).

Penanganan covid-19 di Jakarta membutuhkan sinkronisasi dengan aparat kepolisian dan dukungan petugas di lapangan.

"Ini diperlukan untuk mengsinkronkan dan mendapatkan dukungan juga di lapangan," katanya.

Dirinya berharap dengan kehadiran semua Kapolres maka kebijakan penanganan khsusunya testing dan trecing bisa membantu dan lebih efektif.  Tadi hadir semua kapolres harapannya nanti setelah ini maka kebijakan kami di dalam penanganan khususnya terkait dengan testing dan tracing itu bisa dibantu dan bisa lebih efektif," ujarnya.

Selain membahas soal penanganan covid-19, lanjut Anies, juga membahas soal vaksinansi untuk tenaga nonmedis bersama Irjen Fadil. Adapun, vaksinansi tahap kedua tersebut sudah dilaksanakan untuk para pedagang di Tanah Abang, Jakarta Pusat.

"Alhamdulillah lebih dari 1.400 sampai 1.500 orang yang sudah mendapatkan vaksin di komplek tanah abang dari 10 ribu yang sudah terdaftar. Insya Allah akan diteruskan tetapi jangkauannya diharapkan lebih luas lagi. Itu akan perlu waktu dan kami berharap vaksin segera tiba sehingga tim vaksinasi bisa segera langsung memanfaatkan," katanya. (adji/tha)

Tags:
Anies BaswedanPolda Metro Jayapenanganan-covid-19rapim

Reporter

Administrator

Editor