Pedagang Pasar Tanah Abang akan Jalani Vaksinasi Massal Tahap Kedua pada Rabu Mendatang 

Senin 15 Feb 2021, 16:48 WIB
Suasana Pasar Tanah Abang Blok A, Senin, (15/2/2021). (cr05)

Suasana Pasar Tanah Abang Blok A, Senin, (15/2/2021). (cr05)

"Di Area foodcourt tanah Abang lantai 8 blok A dan sekitar area masjid tanah Abang lantai 12 blok A," ujar Gatra. 

Jelang dua hari dilaksanakannya vaksinasi, kata Gatra sejauh ini pedagang merespon baik rencana vaksinasi yang digalakkan pemerintah pusat tersebut. 

Kendati demikian, dirinya mengaku sempat mengalami kendala dalam proses pendataan para pedagang. Hal itu dikarenakan masalah pandemi menjadi sebab sempat terganggunya proses pendataan. 

"Memang saat ini kami belum full pendataanya karena memang pandemi ini pedagang ada yang tidak aktif berdagangnya," sebutnya. 

Tidak hanya pedagang, petugas kebersihan hingga petugas keamanan nantinya menurut Gatra juga akan di daftarkan untuk dilakukan vaksinasi.

Nantinya pendataan akan dilakukan dengan cara dimintai Kartu Tanda Penduduk (KTP) kepada orang yang akan divaksinasi massal. (cr05/ruh)

Berita Terkait

News Update