LEBAK, POSKOTA.CO.ID - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebak melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Lebak melakukan vaksinasi tahap II terhadap ratusan tenaga kesehatan (Nakes) di Kabupaten Lebak.
Mereka menjalani vaksinasi itu, setelah sebelumnya telah menjalani vaksinasi tahap pertama pada 14 hari yang lalu.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Lebak Trianto Supiono mengatakan, vaksinasi tahap dua itu dilaksanakan di 58 Fasilitas Pelayanan Kesehatan (Fasyankes) yang tersebar di Kabupaten Lebak.
Baca juga: Isu Potensi Gempa Mega Trust, LIPI Sebut di Lebak Selatan Ditemukan Jejak Tsunami Masa Lalu
"Iya hari ini, kita mulai vaksinasi tahap II bagi para nakes di Lebak," kata Kadinkes Lebak, kepada Pos Kota, Senin (8/2/2021).
Kadinkes mengatakan, vaksinasi tahap II itu ditargetkan selesai pada awal bulan Februari 2021.
"Tahap pertama itu sudah 93 persen, dan InsyaAllah tahap II ini juga selesai di bulan Februari ini," katanya.
Sementara itu, Dewi Sab'ah Wulandari, salah satu Nakes yang bertugas di Puskesmas Rangkasbitung, mengatakan, di Puskesmas Rangkasbitung sendiri ada 15 nakes yang menjalani vaksinasi.
Vaksinasi tahap II itu dilakukan, dengan kembali mengulangi beberapa tahapan yang dimulai dengan verifikasi data nakes, screening, vaksinasi, dan juga observasi.
"Iya, hari ini ada 15 nakes yang menjalani vaksinasi," kata
Katanya, dari ke 15 nakes yang menjalani vaksinasi, tidak ditemukannya nakes yang mengalami gejala pasca di vaksin.
Baca juga: Isu Potensi Gempa Mega Trust, LIPI Sebut di Lebak Selatan Ditemukan Jejak Tsunami Masa Lalu
Hal tersebut, terbukti dari hasil observasi yang dilakukan setelah 15 menit pasca disuntikkanya vaksin ke tubuh nakes.
"Alhamdulillah, tidak ada yang mengalami gejala," pungkasnya. (Yusuf Permana/Kontributor/win)