Banjir di Jalan Jatinegara Barat, Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur. (cr02)

Jakarta

Diguyur Hujan, Jalan Raya Jatinegara Barat Banjir Semata Kaki

Senin 08 Feb 2021, 11:55 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Akibat curah hujan yang cukup tinggi, Jakarta kembali terendam banjir. Salah satu titik terkena banjir yakni Jalan Jatinegara Barat, Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur.

"Di sini memang banjir terus, gara-gara air kiriman dari Bogor, sama hujan juga sih," kata salah seorang warga, Abdul Aziz (32), saat ditemui di Jalan Jatinegara Barat, Jakarta Timur, Senin (8/2/2021).

Pemantauan Poskota.co.id, kondisi terkini di Jalan Jatinegara Barat, Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur mengalami banjir setinggi mata kaki orang dewasa atau dengan ketinggian sekitar 10-15 cm.

Baca juga: Air kali Ciliwung Meluap, jalan Jatinegara Barat Macet Parah

Laju kendaraan yang mengarah menuju Senen pun agak terhambat. Motor dan mobil bergerak secara melambat. (cr02/ys)

Tags:
diguyur hujanJalan Raya Jatinegara BaratjatinegaraKampung Melayujakarta timurSemata Kaki

Reporter

Administrator

Editor