Adapun, berikut langkah yang perlu diperhatikan saat melakukan pengambilan sampel menggunakan kantong udara pada layanan GeNose C19 meliputi:
- Melakukan pengambilan napas yang dalam melalui hidung dan diembuskan melalui mulut sebanyak tiga kali
- Pengambilan napas pertama dan kedua diembuskan melalui mulut dengan masker tertutup
- Pengambilan napas ketiga diembuskan dengan meniup ke dalam kantong udara sampai dengan kondisi kantong udara penuh
- Setelah kantong udara terisi penuh, segera tekan katup berwarna biru untuk menutup kantong udara
- Jika ditemukan hasil tes positif pada calon penumpang KAJJ yang menggunakan GeNose C19 maka akan dilakukan penanganan di ruang isolasi sementara oleh petugas kesehatan.
"Calon pengguna dengan hasil positif tidak diperbolehkan naik Kereta Api dan biaya tiket akan dikembalikan penuh serta selanjutnya akan diarahkan agar melakukan pemeriksaan lanjutan ke rumah sakit," pungkas Eva. (yono/ys)