Arena Bermain Sepeda BMX di Kolong Tol Becakayu Tak Terurus, Sebelumnya akan Diperbaiki

Kamis 04 Feb 2021, 23:53 WIB
Lintasan bermain sepeda di kolong Tol Becakayu, kondisinya sekarang memprihatinkan.

Lintasan bermain sepeda di kolong Tol Becakayu, kondisinya sekarang memprihatinkan.

JAKARTA - Arena bermain sepeda atau lintasan pump track BMX di kolong Tol Becakayu, Kelurahan Cipinang Melayu, Kecamatan Makasar, kondisinya tak terurus.

Meski sebelumnya Pemkot Jakarta Timur berencana melakukan penataan, namun hal itu belum juga dilakukan. 

Tak terurusnya lintasan pump track di kolong tol Becakayu terlihat pada Kamis (4/2) yang terlihat sangat mengenaskan.

arena

Baca juga: Lintasan Sepeda di Kolong Tol Becakayu Ditutup Sementara

Padahal sebelumnya, pada awal November 2020 uji coba lintasan dengan mengundang sejumlah pengguna sepeda BMX sudah dilakukan. Dan karena banyak kekurangan, penataan disebut akan dikerjakan.

Namun, hingga kini pembangunan lintasan berkonsep gundukan tanah yang digagas berjuluk Pilar Jati Bike Park oleh Pemkot Jakarta Timur belum rampung.

Pembangunan seolah mandek karena di sekitar gundukan tanah lintasan berserakan batu-batu, bongkahan tanah, hingga terdapat genangan.

Baca juga: Kolong Tol Becakayu Disulap Jadi Taman Multiguna, Pemkot Jakut Bakal Lanjutkan Penataan

Sementara petugas yang melakukan pembangunan tidak tampak, dan tak diketahui kenapa pembangunan lintasan terhenti.

Di lokasi hanya terpampang kertas pengumuman 'Tempat ini akan dibangun jalur track sepeda cross pump dan jump Pilar Jati Bike Park'.

Berita Terkait
News Update