"Itu kan kiriman dari Cilayang, Cokel, dan daerah sekitar Maja. Ini kami masih terus koordinasi dengan tim di lapangan," ungkapnya.
Laporan banjir saat ini hanya berasal dari Kecamatan maja, namun pihaknya saat ini juga tengah melakukan monitoring terhadap daerah lainnya yang menjadi titik rawan banjir seperti Kecamatan Curug Bitung.
Untuk itu, dirinya mengimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada akan terjadi banjir, maupun potensi bencana lainnya mengingat saat ini wilayah Kabupaten Lebak tengah memasuki puncak musim penghujan.
Baca juga: Hujan Mengguyur Bogor, Empat Sungai Meluap
"Selalu waspada, dan ikuti arahan dari petugas setempat, " pungkasnya. (yusuf/tri)