Baca juga: Pembuang Bayi di Pulo Nangka Ditangkap, Pelakunya Wanita Pembantu Rumah Tangga
"Saya kan lagi mancing, terus tiba-tiba dipanggil anak-anak itu. 'Bu, bu, ada orok meninggal' gitu," kata Ipah saat ditemui di lokasi.
Namun, setelah dirinya langsung melihat ke lokasi, Ipah melihat bahwa apa yang dikatakan anak-anak tersebut benar adanya.
"Saya awalnya nggak percaya, ah boneka kali. Terus pas saya ke situ, ternyata iya ada orok meninggal," ucap Ipah.
Setelah penemuan, Ipah langsung melapor ke petugas keamanan setempat. Laporan diteruskan kepada Polsek Pademangan yang langsung menuju ke lokasi untuk pemeriksaan awal.
Peristiwa ini sempat membuat pengendara yang melintas di Jalan Benyamin Sueb berhenti sejenak untuk melihat kondisi bayi malang tersebut.
Adapun mayat bayi tersebut terpantau sudah ditutupi menggunakan kertas koran sambil menunggu ambulans datang membawanya. (Yono/win)