FKDM Kecamatan Koja, saat melakukan pemantauan potensi banjir. (Ist)

Jakarta

Siaga Bencana, Anggota FKDM Kecamatan Koja Berperan Pantau Ketinggian Air Hingga Woro-Woro ke Warga

Kamis 28 Jan 2021, 22:57 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Kecamatan Koja berperan dalam siap siaga bencana di Ibukota.

Sesuai dengan fungsi organisasi ini, setiap anggota diminta memantau ketianggian air,  melaporkan hasil pemantauan lapangan dan menyampaikann woro-woro atau informasi  kepada warga.

Ketua Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Kecamatan Koja Iwan Setiawan menerangkan, berbagai hal dapat dilakukan setiap anggota FKDM baik di tingkat kelurahan maupun kecamatan dalam kesiapsiagaan bencana. Utamanya pada potensi bencana banjir Ibukota di musim penghujan.

Baca juga: Langganan Banjir, Warga Minta Saluran Air di Tugu Selatan Koja Dikuras

"Setiap anggota kami instruksikan turun ke lapangan. Memantau langsung kondisi wilayah saat hujan baik siang maupun malam hari. Ini semua demi kepentingan masyarakat," kata Iwan saat dikonfirmasi, Kamis (28/1/2021).

Selain memantau curah hujan, dijelaskannya setiap anggota FKDM diminta untuk mengecek ketinggian muka air pada pos pompa stasioner yang berada di wilayah tugasnya saat turun hujan. Begitu pun mengukur ketinggian air menggunakan alat ukur penggaris atau meter ukur apabila nampak genangan di wilayah.

"Pengukuran ini agar ketinggian air genangan terukur dengan pasti. Bukan perkiraan atau ketinggian ukuran anggota tubuh," tegasnya.

Baca juga: 80 Karung Lumpung Diangkut dari Saluran Air di 2 RW Kelurahan Koja

Lantas Iwan pun meminta laporan yang didapati setiap anggota di lapangan dikoordinasikan kepada organisasi. Jika berpotensi terjadi bencana, anggota dengan sigap menyampaikannya kepada masyarakat secara langsung menggunakan toa ataupun melalui media komunikasi elektronik.

"Ini yang juga tak kalah penting. Hasil pemantauan ini harus segera dilaporkan dan apabila berpotensi bencana maka segera disampaikan kepada masyarakat sehingga dapat meminimalisir korban saat bencana," tutupnya. (Yono/win)

 

 

Tags:
siaga-bencanaAnggota FKDM Kecamatan KojaBerperan Pantau Ketinggian AirWoro-Woro ke Warga

Reporter

Administrator

Editor