“Jadi partisipasi masyarakat sangat dibutuhkan dalam rangka memastikan agar Jakarta bisa lebih baik lagi, terbebas dari banjir,” tutupnya.
Diketahui, setiap kolam olakan di Jalan Boulevard Barat, Kelapa Gading rata-rata berdimensi panjang 25 sampai 35 meter, lebar tiga meter, dan kedalaman 1,5 meter. Pembuatan kolam olakan yang ditargetkan rampung akhir Maret 2021 mendatang ini mengaliri air menuju saluran drainase di bawah olakan yang kemudian mengalir ke saluran penghubung (Phb) Nias menuju Phb BGR. (yono/tri)