BOGOR, POSKOTA.CO.ID – Kapolres Bogor AKBP Harun beserta jajaran membuka dapur umum bagi para korban bencana banjir bandang di Perkampungan Gunung Mas Desa Tugu Selatan, Kecamatan Cisarua Kabupaten Bogor, Kamis (21/1/2021) pagi.
Aksi kemanusian yang dilakukan jajaran Polres Bogor, ini melibatkan 15 polwan dan 1 regu taktis. Selain membuka dapur umum, juga memberikan bantuan bagi korban banjir.
"Kita dirikan dapur umum ini untuk membantu warga yang menjadi korban banjir bandang selama di posko pengungsian," ujar Kapolres Bogor AKBP Harun.
Baca juga: KLHK: Banjir Kalsel Terutama karena Anomali Cuaca, Bukan Soal Luas Hutan di DAS Barito
Mantan Kapolres Lumajang ini menuturkan selain itu para bhayangkari Polres Bogor turut membantu memberikan bantuan sosial berupa perlengkapan keperluan sehari-hari.
"Selama di posko pengungsian anggota Polres Bogor akan selalu ada untuk warga dampak korban bencana banjir bandang tidak hanya kebutuhan pokok namun juga pengecekan kesehatan," tutup perwira jebolan Akpol 2001 ini. (angga/tri)