RSUD Wilayah Timur Depok Dibangun di Kelurahan Cimpeun, Wali Kota Idris: Kelar Tahun Ini

Senin 18 Jan 2021, 15:47 WIB
Wali Kota Depok KH. M. Idris (angga)

Wali Kota Depok KH. M. Idris (angga)

DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Wali Kota Depok,  Muhammad Idris pengerjaan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD)  Kota Depok wilayah Timur ditargetkan kelar tahun ini.

Hal tersebut diutarakan M. Idris yang menyebutkan salah satu penyelesaian pembangunan RSUD wilayah timur merupakan salah satu dari penuntasan sejumlah program kegiatan tercantum dalam rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD) 2016-2021 pada tahun ini.

"Salah satu kegiatan fisik yang akan diselesaikan adalah pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) wilayah timur,” ujar Idris kepada wartawan saat dikonfirmasi, Senin (18/1/2021).

Baca juga: Selamat! Pemkot dan Walikota Depok Sabet Penghargaan Top Digital Award 2020

Sebagai Walikota Depok terpilih Pilkada Depok 2021 ini menyebutkan untuk pembangunan  tahap I dari rumah sakit yang berlokasi di Kelurahan Cimpeun, Kecamatan Tapos tersebut telah selesai. Sementara tahap II dilanjutkan di tahun ini.

"Ada juga gelanggang olah raga (GOR) dan taman di setiap kelurahan. Lalu ada jug pemberian isentif bagi kader Posyandu, posbindu, pembimbing rohani, ketua rukun tetangga (RT) dan rukun warga (RW), serta lembaga pemberdayaan masyarakat (LPM). Ini semua akan kami rampungkan,” ungkapnya.

Idris menyebutkan dalam mewujudkan target RPMJD perlu dukungan dari berbagai pihak, yaitu termasuk Camat, Luruh , dan Stakeholder.

Baca juga: Peringati Hari Ibu, Polwan Bersama Istri Walikota Depok Bagikan Masker dan Hand Sanitizer

"Sebagai unsur muspika di wilayah peran Camat, Lurah, dan stakeholder bisa berkolaborasi dan musyawarah untuk menyediakan kebutuhan warga melalui pembangunan yang dilakukan di wilayahnya masing-masing,” tuturnya.

Idris menambahkan, pihaknya juga akan tetap fokus pada penanganan pandemi Covid-19. Sebab, wabah ini berdampak terhadap berbagai sektor. Baik sosial, ekonomi, maupun kesehatan masyarakat.

"Ketiga sektor ini,  akan mendapat perhatian khusus dalam pembangunan Kota Depok tahun 2021. Hal tersebut juga sebagai tindaklanjut dari instruksi pemerintah pusat terkait penanganan Covid-19," tutupnya.

"Kita telah melalukan refocusing anggaran di Tahun 2020, tahun ini juga akan demikian." (angga/ruh)

Berita Terkait

News Update