Panglima Komando Armada I (Pangkoarmada I) Laksamana Muda TNI Abdul Rasyid. (Dok/ist)

Jakarta

Operasi SAR Pesawat Sriwijaya Air SJ 182 Diperpanjang Selama 3 Hari, Pangkoarmada I: Kita Dukung Penuh!

Senin 18 Jan 2021, 21:25 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Panglima Komando Armada I (Pangkoarmada I) Laksamana Muda TNI Abdul Rasyid mendukung penuh perpanjangan Operasi SAR pencarian korban dan serpihan pesawat Sriwijaya Air SJ 182 yang jatuh di perairan Kepulauan Seribu selama tiga hari ke depan.

Adapun perpanjangan tersebut terhitung mulai Selasa tanggal 19 sampai dengan hari Kamis 21 Januari 2021.

"Kita sangat mendukung keputusan dari Basarnas memperpanjang Operasi Kemanusiaan ini. Semoga dalam tiga hari ini Tim SAR Gabungan TNI AL bisa memaksimalkan waktu untuk mencari objek yang menjadi target pencarian" kata Rasyid, dalam keterangannya, Senin (18/1/2021).

Rasyid mengatakan, bentuk usaha yang telah dilakukan oleh Tim Gabungan SAR TNI AL tidaklah mudah. Namun seluruh personel terutama Tim Penyelam dari Dinas Penyelamatan Bawah Air (Dislambair), Kopaska, Denjaka dan Taifib masih berusaha sebaik mungkin guna mendapatkan hasil yang maksimal.

Baca juga: Pimpin Langsung Operasi SAR Pesawat Sriwijaya SJ 182, Pangkoarmada I : Kita Fokus Menemukan Korban

Perpanjangan operasi SAR gabungan pencarian pesawat Sriwijaya Air SJ 182 yang jatuh di perairan Kepulauan Seribu ini merupakan yang ke dua kalinya, dimana sebelumnya pada Jumat (15/1/2021) telah diperpanjang selama 3 hari sampai dengan Senin (18/1/2021).

Berdasarkan ketentuan Pasal 34 ayat 1 Undang-Undang Nomor 29 Tahun 2014 tentang Pencarian dan Pertolongan, pelaksanaan operasi pencarian dan pertolongan dilaksanakan dalam jangka waktu paling lama tujuh hari.

Kemungkinan dari perpanjangan operasi SAR pesawat Sriwijaya Air, lantaran saat ini tim masih mencari bagian tubuh korban dan material pesawat, serta cockpit voice recorder (CVR) yang belum kunjung ditemukan.

CVR yang merupakan bagian lain dari kotak hitam yang menyimpan isi percakapan di cockpit saat ini masih menjadi objek pencarian Tim SAR TNI AL yang tergabung dalam Operasi Gabungan SAR SJ 182 yang digelar oleh Basarnas.

Hingga saat ini Basarnas berhasil mengevakuasi hasil pencarian dari hari pertama sebanyak 310 kantong jenazah, serpihan kecil pesawat 60 kantong, dan potongan besar pesawat 55, dan 1 bagian Black Box atau kotak hitam beruta Flight Data Recorder (FDR). (Yono/tha)

Tags:
Pangkoarmada Iperpanjangan-operasi-sarpesawat-sriwijaya-air-sj-182Evakuasi Pesawat Sriwijaya Air SJ 182

Reporter

Administrator

Editor