Kim So Hyun. (instagram/@wow_kimsohyun)

Film

Segera Tayang, Simak 5 Hal Menarik dari Drama Korea River Where the Moon Rise

Jumat 15 Jan 2021, 15:43 WIB

KOREA SELATAN, POSKOTA.CO.ID - Awal Februari 2021 akan banyak Drama Korea (Drakor) baru yang tayang. Salah satunya berjudul River Where the Moon Rise.

Drakor sageuk (periodik) ini rencananya akan diproduksi sebanyak 20 episode. River Where the Moon Rise dimotori oleh rumah produksi Victory Contents.

Sebelumnya, Victory Contents sudah banyak menghadirkan drama Korea populer. 

Sebut saja Personal Taste (Lee Min Ho, Son Ye JIn), My Fair Lady (Yoon Eun Hye, Yoon Sang Hyun), Empress Ki (Ha Ji Won, Joo Jin Mo), Angel's Last Mission (Shin Hye Sun, Kim Myung Soo), hingga Dinner Mate (Song Seong Hun, Seo Ji Hye).

Berikut deretan fakta yang sudah diketahui soal drama Korea River Where the Moon Rise:

1. Pemeran Utama

River Where the Moon Rise akan menyatukan aktris Kim So Hyun dan aktor Ji Soo.

Kim So Hyun akan memerankan Putri Pyeonggang (Uhm Ga Jin). Lahir sebagai keturunan Raja tapi dibesarkan oleh seorang pembunuh berdosa. Putri Pyeonggang punya cita-cita mengembalikan kejayaan Dinasti Goguryeo (dikenal juga dengan nama Goryeo) yang mengalami kejatuhan.

Dalam perjalanannya buat menjadi pemimpin perempuan pertama Goguryeo, Putri Pyeonggang bertemu dengan On Dal (yang diperankan Ji Soo). On Dal menaruh rasa pada Putri Pyeonggang yang hanya memanfaatkan perasaan itu buat meraih tujuannya.

Kang Ha Neul akan hadir di sini sebagai cameo. Drakor ini membawa Kang Ha Neul kembali ke era Goryeo setelah sebelumnya memerankan salah satu Pangeran di drama Scarlet Heart: Goryeo

2. Latar dan Ide Cerita

Berlatar sejarah di era Goryeo, River Where the Moon Rise diangkat dari novel berjudul 'Princess Pyeonggang'. Naskah Drakor ini juga berdasarkan cerita rakyat On Dal yang berisi catatan sejarah soal tiga kerajaan di Korea Selatan yang akrab dengan sebutan Samguk Sagi.

3. Penulis Skenario dan Sutradara

Victory Contents dan KBS2 mempercayakan naskah Drakor River Where the Moon Rise kepada Han Ji Hoon. Sebelumnya, Han Ji Hoon sudah pernah menulis beberapa drama Korea seperti Woman of 9.9 Billion, White Nights, dan Dr. Jin. Sementara bangku sutradara diduduki oleh Yoon Sang Ho yang sebelumnya mengarahkan King Maker: The Change of Destiny dan Different Dreams.

4. Teaser Poster

Teaser poster buat River Where the Moon Rise dirilis baru-baru ini. Menampilkan nuansa langit jelang matahari terbenam dan bergaya double exposure, sosok On Dal yang diperankan Ji Soo tampak samar di langit. Sementara Putri Pyeonggang yang diperankan Kim So Hyun terlihat tangguh menunggangi kuda bergaya bak pria dengan gambar yang lebih jelas di bagian bawah.

5. Jadwal Tayang

Rencananya River Where the Moon Rise akan tayang usai Royal Secret Agent rampung. Drakor River Where the Moon Rise akan hadir Februari 2021 dislot jam tayang Senin dan Selasa malam. (mia/ys)

Tags:
Segera Tayangdrama koreaDrama Korea River Where the Moon RiseRiver Where the Moon RisekoreaDrama5 Hal Menarik

Reporter

Administrator

Editor