JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Dukacita atas meninggalnya ulama besar Syekh Ali Jaber turut disampaikan sejumlah artis, salah satunya Nikita Mirzani.
Melalui akun Instagram pribadinya, Nikita Mirzani mengunggah ucapan dukacita atas wafatnya Syekh Ali Jaber. Dalam unggahannya itu, Nikita menampilkan foto disertai ucapan belasungkawa seperti yang sudah banyak beredar di jagat maya.
"Turut berdukacita yang sedalam-dalamnya atas meninggalnya Syaikh Ali saleh Mohammed Ali Jaber, semoga keluarga yang ditinggalkan selalu di berikan ketabahan dan kekuatan🙏," tulis Nikita dalam unggahannya di Instagram, Kamis (14/1/2021) siang.
Selain Nikita, artis lainnya anta lain Melly Goeslaw, Arie Untung, Irfan Hakim, Denny Cagur hingga Raffi Ahmad pun menyampaikan dukacita atas meninggalnya Syekh Ali Jaber. Pernyataan belasungkawa itu mereka curahkan di Instagram.
Melly Goeslaw dan Raffi Ahmad bahkan mengunggah ucapan dukacita dengan gambar yang serupa seperti diposting Nikita Mirzani.
"Inna lillahi wa inna ilaihi rajiuun," tulis Melly, dan "Turut Berduka Cita yang sedalam dalamnya ...," kata Raffi, dalam keterangan foto yang mereka unggah.
Sementara Arie Untung mengunggah video berisi foto dirinya bersama Syekh Ali Jaber diiringi catatan suara dari sang mubalig yang berisikan sedikit nasihat untuk Arie. Mantan VJ MTV itu juga membagikan ceritanya mengenai Syekh Ali Jaber dalam keterangan foto yang ia unggah di Instagram.
"Selamat jalan syiekh
Ana uhibuka fillah
Semoga bisa bertemu suatu saat nanti insya Allah ditempat yang jauh lebih baik bersama Allah dan Rasul nya
Semua nasihat2 yg antum pernah kasih ke kita akan kita sebarkan lagi yang banyak seperti pesen syiekh utk melanjutkan perjalanan dakwah antum biar jadi amal jariah buat syiekh sepanjang masa
Aamiin," tulis Arie Untung dalam kalimat penutupnya di unggahan tersebut.
Sedang Irfan Hakim membagikan foto dirinya sedang salat berjamaah diimami Syekh Ali Jaber. Ia pun mendoakan Syekh Ali Jaber menerima rahmat dan ampunan Yang Maha Kuasa dan berharap bisa kembali bersama-sama di akhirat kelak.
Syekh Ali Jaber meninggal dunia setelah mendapat perawatan 19 hari di ruang ICU Rumah Sakit YARSI, Cempaka Putih, Jakarta Pusat. Pihak rumah sakit menerangkan Syekh Ali Jaber dirawat karena terpapar Covid-19, namun kondisinya sempat stabil dan sudah negatif dari virus tersebut sebelum akhirnya wafat pada Kamis pagi tadi.
"Namun, takdir Allah berkata lain, Syekh Ali Jaber meninggal pada Kamis (14/1/2021) pada pukul 08:28 WIB," tulis Manajer Humas dan Pemasaran Rumah Sakit YARSI, Elly M Yahya . (ys)