Ilustrasi vaksinasi Covid-19. (ist)

Jakarta

Lima Tahap Vaksinasi Covid-19 di Jakarta Utara, Ditargetkan Rampung Akhir 2021

Kamis 14 Jan 2021, 21:42 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Vaksinasi Covid-19 di Jakarta Utara dimulai hari ini, Kamis (14/1/2021). Adapun vaksinasi Covid-19 di Jakarta Utara terbagi menjadi lima tahap yang ditargetkan rampung pada akhir Desember 2021 mendatang.

“Kami (Jakarta Utara) akan menjalani lima tahapan vaksinasi Covid-19 produk Sinovac. Seluruhnya ditargetkan rampung akhir Desember 2021 nanti,” kata Yudi Dimyati, Kepala Suku Dinas Kesehatan Kota Administrasi Jakarta Utara saat dikonfirmasi, Jumat (13/1/2021).

Kelima tahapan ini, disebutkannya, diawali bagi 13.000 tenaga medis. Sedangkan Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI-Polri pada tahap kedua, warga lanjut usia (lansia) pada tahap ketiga, peserta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJI) kelas III pada tahap keempat, dan masyarakat umum pada tahap kelima. 

“Satu tahap ditargetkan rampung dua bulan. Ada lima tahap maka sampai 10 bulan. Untuk itu ditargetkan seluruh tahap rampung akhir tahun ini,” jelasnya.

Baca juga: 21 Rumah Sakit Disiapkan Antisipasi Efek Samping Vaksinasi

Adapun, sebanyak 82 fasilitas kesehatan (faskes) di Jakarta Utara dapat melayani vaksinasi Covid-19. Sebanyak 82 faskes ini di antaranya enam Puskesmas Kecamatan, 42 Puskesmas Kelurahan, lima Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD), 31 Rumah Sakit (RS) swasta, hingga sejumlah klinik TNI-Polri, dan Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP).

“Setiap faskes memiliki 60 kuota vaksinasi setiap harinya. Kalau kuota sudah penuh di hari itu, maka calon penerima vaksin diarahkan untuk memilih jadwal atau lokasi faskes lain melalui aplikasi PeduliLindungi,” tutupnya.

Diketahui, 13.000 tenaga medis di Jakarta Utara mulai menjalani vaksinasi Covid-19 pada hari ini, Kamis (14/1/2021). Vaksinasi pada tahap pertama ini ditargetkan rampung pada Februari 2021 mendatang. (yono/ys)

Tags:
Vaksinasi Covid-19Jakarta UtaraLima Tahap Vaksinasi Covid-19Rampung Akhir 2021Satgas Covid-19pakai maskercuci tanganJaga JarakIngat Pesan IbuCuci Tangan Pakai SabunJaga Jarak Hindari Kerumunan

Reporter

Administrator

Editor