Gus Miftah: Syekh Ali Jaber Meninggal dalam Keadaan Negatif Covid

Kamis 14 Jan 2021, 10:51 WIB
Ulama kondang Syekh Ali Jaber meninggal dunia pada usia 44 tahun. (instagram/@syekh.alijaber)

Ulama kondang Syekh Ali Jaber meninggal dunia pada usia 44 tahun. (instagram/@syekh.alijaber)

Lebih lanjut Gus Miftah mengenang soal kedekatannya dengan Syekh Ali Jaber. Sosok yang dianggapnya sebagai guru ini disebutkan sempat berencana menjalin silaturahmi ke pondok pesantren yang dikelola Gus Miftah.

"Guru @syekh.alijaber engkau berjanji mau datang ke pondok Jogja, kita janjian nginep di villa guru di Bogor, guru mau masakin nasi mandi.

"Belum terlaksana itu semua engkau telah berpulang, Allah lebih sayang ke guru, walau kami masih sangat mengharapkan wejangan dan nasehat ilmu yang sejuk darimu," pungkas Gus Miftah.

Video ulama besar Syekh Ali Jaber meninggal dunia. (youtube/@poskota tv)

Syekh Ali Jaber merupakan ulama kondang Indonesia, dikenal sebagai seorang penghafal Al-Quran. Ia meninggal dunia pada umur 44 tahun. 

Ia juga menjadi juri pada Hafiz Indonesia dan menjadi dai dalam berbagai kajian di berbagai stasiun televisi nasional. (ys)

Berita Terkait

News Update