Simbol Jatidiri TNI AD, Dandim Depok Meresmikan Gapura Markas Komando Rayon Militer Kecamatan Pancoranmas

Jumat 08 Jan 2021, 12:52 WIB
Dandim Depok dan Danramil melalukan tanda tangan plakat peresmian gapura Koramil 01/Pancoranmas. (Angga)

Dandim Depok dan Danramil melalukan tanda tangan plakat peresmian gapura Koramil 01/Pancoranmas. (Angga)

DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Dandim 0508 Depok Kolonel Inf Agus Isrok Mikroj meresmikan gapura Koramil 01/Pancoranmas, Jalan Kartini, Pancoranmas Kota Depok, Jumat (8/1/2021) siang.

Hal tersebut dilakukan karena selama ini, meski bangunan kolinlamil sudah berdiri cukup lama, namun keberadaannya masih belum diketahui oleh masyarakat luas. Oleh sebab itu Kolonel Agus Berupaya membangun gapura di setiap koramil.

"Ada 7 koramil di wilayah Kota Depok, Koramil 01 Pancoranmas sebagai pilot project untuk dapat diikuti markas koramil lainnya,"ujarnya didampingi Danramil 01/Pancoranmas, Kapten Inf Suwarno dan Kapolsek Pancoranmaa Kompol Triharijadi di sela acara penandatangan plakat peresmian gapura di markas Koramil 01/Pancoranmas, Jumat (8/1/2021) siang.

Baca juga: Kolinlamil Gelar Personel dan Alutsista Persiapkan Peresmian Satlinlamil 3 Makassar

Kolonel Inf Agus menambahkan, gapura berbentuk simetris Kolinlamil ini nantinya bisa menjadi kebanggaan masyarakat setempat.

Sementara itu Danramil 01/Pancoranmas, Kapten Inf Suwarno menambahkan pengerjaan Gapura berjalan kurang lebih dua bulan, pengerjaan pun dialkukan secara gotong royong dengan para anggota dan Wakil Koramil Batuud serta para anggota Babinsa.

"Gapura ini dibangun simetris sesuai bangunan Koramil. Mengingat sebagai bentuk kehormatan dan kejuangan tiga pilar satuan teritorial khusus di satuan Koramil Kecamatan Pancoranmas dan Kecamatan Cipayung, pada umum diwilayah Kota Depok," ungkap perwira jebobal Secapa Angkatan Darat Panorama 13.

"Sebagai bentuk kehormatan dan kharisma satuan Koramil 01/Panmas.  Selain itu juga meningkatkan juang dan demi kehormatan  dan kharisma dan serta meningkatkan  soliditas kejuangan dalam kamtibmas di wilayah kota satuan koramil kodim 0508 depok. (Angga/tha)

Berita Terkait

News Update